Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

13 Nama Calon Ketua Umum PP Muhammadiyah Ditentukan Malam Ini, Gunakan Sistem E-Voting

13 calon Pimpinan Pusat (PP) Muhammadiyah periode 2022-2027 akan ditentukan malam ini, Sabtu (19/11/2022). 

Penulis: Milani Resti Dilanggi
Editor: Whiesa Daniswara
zoom-in 13 Nama Calon Ketua Umum PP Muhammadiyah Ditentukan Malam Ini, Gunakan Sistem E-Voting
Kolase Tribunnews.com
Dari kiri ke kanan: Anwar Abbas, Syamsul Anwar, dan Haedar Nashir. Inilah profil singkat 39 calon Ketua PP Muhammadiyah yang terpilih melalui sidang tanwir pra Muktamar pada Jumat (18/11/2022). 13 calon Pimpinan Pusat (PP) Muhammadiyah periode 2022-2027 akan ditentukan malam ini, Sabtu (19/11/2022).  

TRIBUNNEWS.COM - Pemilihan 13 calon Pimpinan Pusat (PP) Muhammadiyah periode 2022-2027 akan dilaksanakan malam ini, Sabtu (19/11/2022). 

Dikutip dari Tribun Solo, pemilihan dimulai pukul 19.30 WIB di Edutorium KH Ahmad Dahlan Universitas Muhammadiyah Surakarta (UMS), Solo. 

Sebelumya, sebanyak 39 nama calon PP Muhammadiyah sudah ditetapkan. 

Penentuannya melalui mekanisme sidang Tanwir Pra-Muktamar Muhammadiyah pada Jumat (18/11/2022) kemarin. 

Dari 39 nama calon anggota PP Muhammadiyah itu, kemudian akan dipilih lagi menjadi 13 orang. 

Adapun 13 anggota PP Muhammadiyah nanti akan dipilih menggunakan sistem E-voting.

Baca juga: Cerita Peserta Muktamar Muhammadiyah 2022 dari Merauke: Biaya Transportasi PP Rp 11 Juta per Orang

Setiap peserta muktamar akan memilih 13 dari 39 nama calon PP Muhammadiyah.

BERITA TERKAIT

Hasil pemilihan akan disahkan pada Sidang Pleno VII pada Minggu (20/11/2022) siang.

Sementara 13 anggota PP yang telah disahkan akan bermusyawarah untuk memilih satu nama sebagai calon Ketua Umum dan Sekum PP Muhammadiyah periode 2022-2027.

"Biasanya ketua umum langsung akan ditentukan dari salah satu 13 calon terpilih," kata Achmad Dahlan Rais, Ketua Panitia Pemilihan (panlih) Muktamar Muhammadiyah ke-48 dikutip dari Tribun Solo

Muchlas Arkanudin yang juga merupakan panlih, mengatakan, dalam pemilihan ini ada 50 perangkat E-voting yang sudah disiapkan.

Setiap peserta atau pemilih membutuhkan waktu kurang dari satu menit untuk memilih 13 nama calon PP Muhammadiyah.

"Ada 50 perangkat, sehingga setiap perangkat akan digunakan oleh sebanyak 50 pemilih."

"Dengan begitu dalam kurun waktu satu jam, proses pemilihan nanti bisa selesai," katanya. 

Halaman
1234
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas