Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Survei Kepuasan Publik Terhadap Kinerja Jokowi di Jatim Capai 79,8 Persen

Poltracking Indonesia menerangkan bahwa wilayah Jatim menunjang cukup besar angka kepuasan publik pada Jokowi.

Editor: Hasanudin Aco
zoom-in Survei Kepuasan Publik Terhadap Kinerja Jokowi di Jatim Capai 79,8 Persen
Sekretariat Presiden
Presiden Joko Widodo (Jokowi) beserta Ibu Iriana Joko Widodo bertolak menuju Belgia untuk menghadiri Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) Peringatan 45 Tahun ASEAN-Uni Eropa. Dari Bandara Internasional Soekarno-Hatta, Kota Tangerang, Presiden dan rombongan lepas landas menggunakan pesawat Boeing 777 Garuda Indonesia-1, sekitar pukul 09.00 WIB pada Selasa, (13/12/ 2022). 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA -  Survei terbaru yang dirilis Poltracking Indonesia memperlihatkan sebanyak  79,8 persen masyarakat Jawa Timur (Jatim) menyatakan puas dengan kinerja Presiden Jokowi.

Poltracking Indonesia telah merilis hasil temuan survei pada lima provinsi di Pulau Jawa.

Selain Jatim, ada juga Jawa Tengah (Jateng), Jawa Barat (Jabar), DKI Jakarta, dan Banten.

Direktur Eksekutif Poltracking Indonesia, Hanta Yuda menerangkan bahwa wilayah Jatim menunjang cukup besar angka kepuasan publik pada Jokowi.

Jatim menempati posisi kedua setelah Jateng.

“Jawa Timur menjadi posisi tertinggi kedua pada lima provinsi yang diteliti. Hasilnya 79,8% masyarakat Jatim puas dengan kinerja Jokowi,” ujar Direktur Eksekutif Poltracking Indonesia, Hanta Yuda, yang disiarkan langsung oleh Youtube PoltrackingTV, Kamis (15/12/2022).

Baca juga: Hasil Survei Poltracking, Hanta Yuda: Kepuasan Terhadap Pemerintahan Jokowi-Maruf 73,2 Persen

Sementara kepuasan publik di Jateng sebagai awal mula Jokowi meniti karier politiknya juga  memperlihatkan angka yang tinggi.

BERITA REKOMENDASI

Persentase kepuasan publiknya mencapai 84,9%.

“Tingkat kepuasan publik terhadap kinerja Presiden Joko Widodo paling tinggi di Jawa Tengah mencapai 84,9%,” terang Hanta.

Diikuti Jawa Timur 79,8 persen, DKI Jakarta 74,6 persen, Jawa Barat 68,6 persen, dan Banten 66,5 persen.

Suvei Poltracking dilakukan pada peeiode 26 November-2 Desember 2022 dengan menggunakan metode stratified multistage random sampling.

Jumlah sampel pada masing-masing provinsi adalah 1.000 responden dengan MoE +/- 3,1% dan tingkat kepercayaan 95%.


Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas