Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

6 Tradisi Tahun Baru Imlek: Mendekorasi Rumah hingga Tukar Amplop Merah dan Hadiah

Berikut sejumlah tradisi yang dilakukan saat Tahun Baru Imlek, mulai dari mendekorasi rumah dengan benda berwarna merah hingga makan malam reuni.

Penulis: Nurkhasanah
Editor: Daryono
zoom-in 6 Tradisi Tahun Baru Imlek: Mendekorasi Rumah hingga Tukar Amplop Merah dan Hadiah
Tribunnews/JEPRIMA
Sejumlah warga keturunan Tionghoa melakukan sembahyang imlek di Vihara Dharma Bakti di Jalan Kemenangan VII, Petak Sembilan, Glodok, Jakarta Barat, Selasa (1/2/2022). Berikut sejumlah tradisi yang dilakukan saat Tahun Baru Imlek, mulai dari mendekorasi rumah dengan benda berwarna merah hingga makan malam reuni. 

Menghormati orang mati adalah tradisi Tahun Baru Imlek yang dijaga ketat. 

Sehari sebelum perayaan Hari Tahun Baru Imlek, orang Tionghoa akan mengunjungi kuburan leluhur mereka.

Orang Tionghoa akan mempersembahkan kurban kepada leluhur sebelum acara makan malam reuni, hal ini untuk menunjukkan bahwa mereka membiarkan leluhur "makan" terlebih dahulu.

Selain itu, mereka juga menambahkan gelas tambahan dan meletakkannya di atas meja makan malam tahun baru. 

3. Menikmati Makan Malam Reuni Keluarga di Malam Tahun Baru Imlek

Tahun Baru Imlek adalah waktu bagi keluarga untuk berkumpul bersama.

Waktu yang paling penting adalah saat malam Tahun Baru Imlek.

Berita Rekomendasi

Sehingga saat malam Tahun Baru Imlek, diharapkan orang Tionghoa berada di rumah mereka untuk merayakan hari raya bersama keluarga.

Makan malam Tahun Baru Imlek disebut dengan 'makan malam reuni'.

Keluarga besar dari beberapa generasi akan duduk mengelilingi meja bundar dan menikmati makanan serta menghabiskan waktu bersama.

4. Tukar Amplop Merah dan Hadiah

Tahun Baru Imlek menjadi musim amplop merah atau paket merah.

Amplop merah diisi dengan uang, kemudian diberikan kepada anak-anak dan orang lanjut usia.

Mereka yang menerima amplop merah berharap akan melewati tahun yang aman dan damai. 

Halaman
123
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas