Kemenag Prioritaskan Daerah 3T Dirikan Kampung Zakat, Kini Sasar Desa Pelosok di Kalsel
Kementerian Agama (Kemenag) menyasar Desa Sukamaju, Kecamatan Batulicin, Kabupaten Tanah Bumbu untuk program Kampung Zakat.
Penulis: Danang Triatmojo
Editor: Endra Kurniawan
Laporan wartawan Tribunnews.com, Danang Triatmojo
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Kementerian Agama (Kemenag) menyasar Desa Sukamaju, Kecamatan Batulicin, Kabupaten Tanah Bumbu, Kalimantan Selatan yang berjarak 282 kilometer dari Banjar Baru untuk program Kampung Zakat.
Pemerintah yang diwakili Direktur Pemberdayaan Zakat dan Wakaf Kemenag, Tarmizi Tohor mengatakan program Kampung Zakat merupakan cara untuk membangkitkan dan mempertahankan ekonomi umat, dengan mengoptimalisasi dana zakat lewat kampung usaha produktif.
Sebagai informasi, kata Tarmizi Tohor, penerimaan zakat saat ini merangkak naik dan telah menyentuh angka Rp23 triliun.
"Program Kampung Zakat merupakan upaya negara dalam meningkatkan perekonomian umat melalui optimalisasi dana zakat, khususnya di daerah 3T, yakni terdepan, terluar, dan tertinggal," kata Tarmizi Tohor kepada wartawan, Selasa, (17/1/2023).
Adapun Kemenag menyampaikan pendirian Kampung Zakat ini tak lepas dari dukungan Ketua Yayasan Assalam Fil Alamin (ASFA) Komjen Pol (purn) Syafruddin untuk menaikkan taraf hidup dan kesejahteraan bangsa Indonesia.
Syafruddin yang tak lain adalah mantan Wakapolri, kata Tarmizi, berharap masifnya pembentukan kampung-kampung zakat di seluruh pelosok negeri. Harapannya, agar kemiskinan dapat dientaskan lewat optimalisasi dana zakat dengan pendekatan program ekonomi.
"Kita tentunya mengamini pandangan Pak Syafruddin, perihal program Kampung Zakat terus dimasifkan sebagai salah satu cara untuk mengentaskan kemiskinan dana dana zakat yang ditasarufkan melalui pendekatan program ekonomi," tutur Tarmizi.
Sebagai informasi, kegiatan program Kampung Zakat di Desa Sukamaju juga disalurkan beasiswa kuliah bagi bidan desa, pembayaran premi BPJS bagi penyuluh agama hingga para imam marbot tempat ibadah, serta beasiswa santri.
Roadmap Kampung Zakat per kabupaten dipandang realistis untuk mewujudkan kesadaran membangun ekosistem zakat. Kemenag menargetkan pendirian minimal 514 Kampung Zakat di seluruh daerah Indonesia, utamanya wilayah pelosok.
"Insya Allah, Program Kampung Zakat akan mengakselerasi pertumbuhan, ketahanan dan kemajuan ekonomi umat dan daerah di pelosok tanah air," pungkas Tarmizi Tohor.