Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Dasco dan Sandiaga Uno Salam Komando di Peresmian Sekber Koalisi Gerindra-PKB

Sandiaga Uno menghadiri acara peresmian sekretariat bersama (Sekber) koalisi Partai Gerindra dan Partai PKB di Menteng Jakpus Senin (23/1/2023).

Penulis: Fersianus Waku
Editor: Theresia Felisiani
zoom-in Dasco dan Sandiaga Uno Salam Komando di Peresmian Sekber Koalisi Gerindra-PKB
Tribunnews.com/Fersianus Waku
Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Uno bersalaman komando dengan Ketua Harian DPP Partai Gerindra Dasco. (Fersianus Waku) 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Uno menghadiri acara peresmian sekretariat bersama (Sekber) koalisi Partai Gerindra dan Partai Kebangkitan Bangsa (PKB).

Peresmian Sekber koalisi Gerindra-PKB itu dilakukan di Jalan Ki Mangunsarkoro No. 1, Menteng, Jakarta Pusat, Senin (23/1/2023).

Pantauan Tribunnews.com di lokasi, Wakil Ketua Dewan Pembina Partai Gerindra itu tiba sekira pukul 10.02 WIB.

Ia tampak mengenakan kemeja lengan panjang berwarna putih serta menggunakan peci hitam.

Setibanya di lokasi, Sandiaga Uno langsung bersalaman dengan Ketua Harian DPP Partai Gerindra Dasco.

Dasco yang juga mengenakan kemeja putih lengan panjang tampak bersalaman komando dengan Sandiaga Uno.

"Masih keluarga kita kok," kata Dasco lalu tersenyum.

Berita Rekomendasi

Peresmian Sekber Gerindra dan PKB

Sekretariat Bersama (Sekber) Koalisi Partai Gerindra dan PKB bakal diresmikan pekan depan atau pada 23 Januari 2023.

Hal itu diungkapkan Ketua Harian DPP Partai Gerindra Dasco, di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Senin (16/1/2023).

"Minggu depan kami akan meresmikan Sekber Gerindra-PKB pada hari Senin tanggal 23 Januari 2023," ungkap Dasco.

Baca juga: Gerindra: Koalisi Kami Paling Maju dan Kompak, Gak Ada Saling Serang di Media

Di sisi lain, Dasco turut merespons rekomendasi Ijtima Ulama Nusantara terkait pilpres 2024.

Wakil Ketua DPR RI itu menyebut, rekomendasi Ijtima Ulama Nusantara bakal menjadi pertimbangan Ketua Umum Gerindra Prabowo Subianto dan Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar (Cak Imin).

"Apapun keputusan-keputusan atau tuntutan yang diminta oleh ulama-ulama yang ada itu tentunya akan menjadi pertimbangan dua orang, yaitu Pak Prabowo dan Pak Muhaimin yang memang sudah melakukan kerja politik dengan menandatangani perjanjian kerja sama, di mana capres-cawapres akan ditentukan bersama oleh Pak Prabowo dan Pak Muhaimin," tandasnya.

Baca juga: Ditanya Maju Pilpres Melalui PPP, Begini Jawaban Sandiaga Uno

Sebelumnya, koalisi antara Partai Gerindra dan PKB belum akan memutuskan mendeklarasikan calon presiden dan calon wakil presiden yang mereka usung.

Saat ini, Gerindra dan PKB masih berfokus untuk peresmian Sekretariat Bersama atau Sekber.

"Kita akan mulai dengan peresmian Sekber PKB-Gerindra dalam waktu dekat di Menteng, Jakarta Pusat," kata Ketua Umum DPP PKB Muhaimin Iskandar, dalam keterangannya dikutip Selasa (18/10/2022).

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas