Inilah Makna Peringatan Hari Pers Nasional 2023, Peran Penting Wartawan hingga Lahirnya PWI
Simak makna dari peringatan Hari Pers Nasional 2023 yang diperingati setiap tanggal 9 Februari, merupakan peran penting wartawan hingga lahirnya PWI.
Penulis: Muhammad Alvian Fakka
Editor: Sri Juliati
TRIBUNNEWS.COM - Inilah makna dari peringatan Hari Pers Nasional 2023.
Hari Pers Nasional diperingati setiap tanggal 9 Februari dan tahun ini jatuh pada hari ini, Kamis (9/2/2023).
Penyelenggaraan Hari Pers Nasional diadakan secara bergilir di ibu kota provinsi se-Indonesia dengan mengusung tema khusus.
Tahun ini, puncak peringatan Hari Pers Nasional 2023 digelar di Sumatera Utara sebagai tuan rumah.
Tema yang diangkat dalam Hari Pers Nasional 2023, yaitu “Pers Bebas, Demokrasi Bermartabat".
Lantas apa makna dari peringatan Hari Pers Nasional 2023 ini?
Baca juga: Mengenal Maskot dan Logo Hari Pers Nasional 2023, Beserta Link Download Resmi Format PNG
Berikut makna dari Hari Pers Nasional yang diperingati setiap 9 Februari, mengutip dari hpn.sumut.prov.go.id:
1. Peran Penting Wartawan
Wartawan memegang peranan penting dalam mobilitas pers di manapun, termasuk di Indonesia.
Keberadaan wartawan membantu proses pengumpulan, penyajian, sampai penyebaran informasi bagi masyarakat.
Peran wartawan dalam Hari Pers Nasional, menyumbang peran ganda dalam mewujudkan kemerdekaan bangsa.
Pertama, wartawan menjadi aktivis pers berperan dalam pemberitaan yang membangkitkan kesadaran nasional masyarakat Indonesia semasa masih menjadi negara koloni.
Peran kedua adalah sebagai aktivis politik di mana wartawan bertugas menyulut perlawanan rakyat terhadap kolonialisme agar bisa mencapai kemerdekaan.
Bahkan hingga Indonesia bebas dari masa penjajahan, kegiatan pers masih terus berlangsung.
Serta mengambil peran vital dalam mewujudkan cita-cita bangsa setelah merdeka.
2. Lahirnya Persatuan Wartawan Indonesia
Peran wartawan yang penting dan vital dalam sejarah kemerdekaan Indonesia, maka terbentuk organisasi bernama Persatuan Wartawan Indonesia (PWI).
Berdirinya PWI menjadi wadah dan sarana, serta lambang persatuan para wartawan Indonesia.
Keberadaan PWI dapat membantu memertahankan kedaulatan Indonesia dari bahaya kembalinya penjajahan.
Baca juga: Sejarah Hari Pers Nasional yang Diperingati 9 Februari 2023, Lengkap dengan Kumpulan Ucapannya
3. Hasil Kongres PWI ke-28
Penetapan Hari Pers Nasional, berkaitan erat dengan keberadaan PWI di Indonesia.
Berdasarkan hasil Kongres PWI ke-28 di Padang pada 1978, terdapat butir yang menyebutkan penetapan Hari Pers Nasional.
Dalam kongres tersebut, isu tentang Hari Pers Nasional tercetus dari keinginan tokoh-tokoh pers untuk memeringati kehadiran dan peran pers Indonesia dalam lingkup nasional.
Hal itu pun kemudian dikemukakan lagi dalam sidang Dewan Pers ke-21 yang diselenggarakan di Bandung pada 19 Februari 1981.
Setelah disetujui, isu tersebut disampaikan pada pihak pemerintah melalui perpanjangan tangan Dewan Pers.
4. Diresmikan di Era Orde Baru
Peresmian 9 Februari diperingarti sebagai Hari Pers Nasional melewati proses yang panjang.
Setelah tujuh tahun berlalu, secara resmi oleh pemerintah Orde Baru menetapkan Hari Pers Nasional.
Penetapan Hari Pers Nasional dapat ditemukan dalam Keputusan Presiden RI No.5 Tahun 1985 dan ditanda tangani oleh Presiden Soeharto kala itu.
Baca juga: 50 Link Twibbon Hari Pers Nasional yang Diperingati 9 Februari, Beserta Cara Menggunakannya
5. Tanggal 9 Februari Berkaitan dengan Hari Jadi PWI
Lahirnya Hari Pers Nasional berhubungan erat dengan PWI.
Tanggal 9 Februari bertepatan dengan hari jadi PWI yang dibentuk pada tahun 1946.
Sejak penetapan 9 Februari, peringatan Hari Pers Nasional diselenggarakan setiap tahun di ibu kota provinsi se-Indonesia.
Penyelenggaraan diadakan secara bergilir dengan mengusung tema yang berbeda-beda.
Dengan adanya peringatan Hari Pers Nasional 2023, semoga keberlangsungan dan kebebasan pers di Indonesia bisa terus berkobar.
Tentunya dengan turut memerhatikan verifikasi informasi yang akan disampaikan pers sebagai fasilitator warta untuk masyarakat.
(Tribunnews.com/Muhammad Alvian Fakka)
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.