Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Jalani Perawatan, Suharso Monoarfa Tak Hadir di Puncak Harlah ke-50 PPP

Mantan Ketua Umum PPP Suharso Monoarfa disebut tak akan menghadiri puncak Peringatan Harlah ke-50 PPP di ICE BSD, Tanggerang, Jumat (17/2/2023).

Penulis: Fransiskus Adhiyuda Prasetia
Editor: Theresia Felisiani
zoom-in Jalani Perawatan, Suharso Monoarfa Tak Hadir di Puncak Harlah ke-50 PPP
Tribunnews.com/Chaerul Umam
Suharso Monoarfa. Mantan Ketua Umum Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Suharso Monoarfa disebut tak akan menghadiri puncak Peringatan Hari Ulang Tahun (Harlah) ke-50 PPP di ICE BSD, Tanggerang, Jumat (17/2/2023) dikarenakan tengah menjalani perawatan. 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Mantan Ketua Umum Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Suharso Monoarfa disebut tak akan menghadiri puncak Peringatan Hari Ulang Tahun (Harlah) ke-50 PPP di ICE BSD, Tanggerang, Jumat (17/2/2023).

Ketidakhadiran Suharso Monoarfa dalam Harlah ke-50 PPP itu dikarenakan tengah menjalani perawatan.

Namun, tak disebutkan secara khusus perawatan dalam kondisi sakit apa.

Baca juga: Puncak Harlah ke-50 PPP Bakal Digelar di ICE BSD, Jokowi hingga Ketua Umum Parpol Akan Hadir

DPP PPP juga menegaskan bahwa pihaknya telah mengirimkan undangan khusus untuk mengundangan Suharso Monoarfa hadir dalam Harlah Emas partai.

Hal itu disampaikan Ketua DPP PPP yang juga Ketua Pelaksana Harlah ke-50 PPP Achmad Baidowi di Kantor DPP Partai, Menteng, Jakarta, Kamis (17/2/2023).

"Pak Harso sudah kami undang, kami secara pribadi sudah menyampaikan kepada beliau, beliau izin sedang perawatan hari ini, masih belum pulih, masih perawatan medis ya nggak perlu nyebut penyakitnya apa," kata pria yang akrab disapa Awiek itu.

Achmad Baidowi di Kantor DPP PPP
Ketua DPP PPP yang juga Ketua Pelaksana Harlah ke-50 PPP Achmad Baidowi di Kantor DPP Partai, Menteng, Jakarta, Kamis (17/2/2023).

Awiek pun mengatakan bahwa Suharso turut memberikan respons positif atas undangan harlah partai tersebut. 

Berita Rekomendasi

Sekretaris Fraksi PPP DPR RI ini pun mengatakan Suharso Monoarfa tetap menjadi bagian partai berlambang Ka'bah itu.

"Tapi beliau merespons undangan kami, 'Terima kasih sudah diundang'. Artinya, beliau tetap menjadi bagian dari PPP dan juga Menteri Bappenas dan beliau senior partai, pernah menjadi Ketua Umum, tentu kita sangat menghormati. Tapi untuk besok beliau pamit tak bisa hadir karena memang sedang sakit," terang Awiek.

Sebelumnya, Plt Ketua Umum PPP Mardiono disebut bakal mengenalkan sejumlah tokoh nasional yang resmi bergabung dengan PPP

Namun, Awiek belum bisa menyebut siapa saja tokoh nasional yang bakal diperkenalkan dan bergabung ke PPP

Awiek memastikan bahwa Presiden Jokowi bakal membuka puncak Harlah ke-50 PPP dan workshop anggota DPRD Fraksi PPP.


“Rencananya sesuai skema besok akan dihadiri oleh Presiden Jokowi untuk hadir di acara puncak harlah ini sekaligus membuka workshop,” jelas Awiek.

Baca juga: Perbandingan Elektabilitas Partai Politik Versi 10 Lembaga Survei, Perindo Diprediksi Geser PAN-PPP

Lebih lanjut, dia juga menyebut, jika pihaknya turut mengundang sejumlah ketua umum partai politik, menteri kabinet Indonesia Maju hingga tokoh nasional.

“Ya semua ketum parpol tanpa kecuali kita undang dan anggota kabinet Indonesia Maju juga kita undang,” terang Awiek.

Dia pun turut meminta doa restu dari masyarakat agar acara puncak Harlah ke-50 PPP berjalan dengan lancar.

“Alhamdulillah sampai hari ini persiapan sudah 98 persen, 2 persennya tinggal pelaksanaan dan mudah mudahan kami diberikan kelancaran,” tutup Awiek.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas