Dosen UII yang Hilang Terlacak Terbang ke Boston, Polri Langsung Komunikasi Dengan KBRI di AS
Polri membenarkan dosen UII Yogyakarta bernama Ahmad Munasir Rafie Pratama (AMRP) yang hilang terlacak terbang dari Istanbul menuju ke Boston, Amerika
Penulis: Igman Ibrahim
Editor: Adi Suhendi
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Igman Ibrahim
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Kepolisian RI membenarkan dosen Universitas Islam Indonesia (UII) Yogyakarta bernama Ahmad Munasir Rafie Pratama (AMRP) yang hilang terlacak terbang dari Istanbul, Turki menuju ke Boston, Amerika Serikat (AS).
"Saya dapat dari Hubinter, Hubinter melakukan komunikasi dengan Kemenlu kemudian dengan atase Kepolisian bahwa posisi terakhir yang bersangkutan ada di Boston USA," ujar Kadiv Humas Polri Irjen Dedi Prasetyo kepada wartawan, Senin (20/2/2023).
Dedi menyatakan, ada peralihan penerbangan yang dilakukan Munasir yang seharusnya dari Istanbul, Turki menuju Jakarta.
"Jadi ada peralihan penerbangan yang seharusnya yang bersangkutan ada di Istanbul menuju Jakarta tapi yang bersangkutan mengalihkan penerbangan dari Istanbul langsung ke Boston US ini terpantau terakhir yang bersangkutan ada di Boston US," jelas Dedi.
Lebih lanjut, Dedi menambahkan bahwa pihaknya pun langsung berkomunikasi dengan KBRI di AS untuk mencari keberadaan Munasir.
Baca juga: Dosen UII yang Disebut Hilang Terdeteksi di AS, Pemda DIY Heran Kenapa Rafie Tak Hubungi Keluarga
"Nanti dari KBRI yang ada di Amerika yang akan berkomunikasi kita punya atase Kepolisian juga dalam penyidikan nanti yang akan membangun komunikasi," katanya.
Sebelumnya, seorang dosen Universitas Islam Indonesia (UII) Yogyakarta bernama Ahmad Munasir Rafie Pratama (AMRP) dikabarkan hilang kontak setelah mengikuti kegiatan mobilitas global di University of South-Eastern Norway (USN).
Dia diduga hilang saat bersama dengan empat orang tim UII, termasuk Rektor UII Fathul Wahid, berkunjung ke USN untuk mempererat kerja sama kedua universitas pada 5 sampai 12 Februari 2023.
Baca juga: Dosen UII yang Hilang di Norwegia Terdeteksi di AS, Rektor UII: Misi Utama Bawa Pulang ke Indonesia
Ahmad Munasir Rafie Pratama dikenal selama ini memiliki minat penelitian di bidang teknologi informasi, m-learning, m-commerce, mobile security, dan media sosial.
Berikut kronologi lengkap Ahmad Munasir Rafie Pratama diduga hilang seperti dikutip dari Tribun Jogja, Sabtu (18/2/2023).
- Terakhir Bertemu
Dikutip dari laman uii.ac.id, tim terakhir bertemu dengan Ahmad Munasir di Oslo Norwegia pada 11 Februari 2023 malam.
Ketika itu, tim terbagi dalam tiga penerbangan berbeda dan sang dosen tersebut kembali ke Indonesia sendirian melalui Istanbul Turki.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.