Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Dirut Pertamina Sebut Investigasi Kebakaran Depo Plumpang Belum Selesai

Nicke Widyawati mengungkapkan, pihaknya belum menerima hasil investigasi terkait kebakaran Depo Plumpang, Jakarta Utara.

Penulis: Chaerul Umam
Editor: Johnson Simanjuntak
zoom-in Dirut Pertamina Sebut Investigasi Kebakaran Depo Plumpang Belum Selesai
Ist
Direktur Utama (Dirut) PT Pertamina (Persero) Nicke Widyawati. 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Direktur Utama (Dirut) PT Pertamina (Persero) Nicke Widyawati mengungkapkan, pihaknya belum menerima hasil investigasi terkait kebakaran Depo Plumpang, Jakarta Utara.

Sebab, dikatakan Nicke, proses investigasi tersebut masih berjalan.

Hal itu disampaikannya dalam Rapat Dengar Pendapat (RDP) dengan Komisi VII DPR, Kamis (16/3/2023).

"Ada pun untuk investigasi bapak ibu ini masih berjalan di mana timnya adalah tim dari APH, ditambah Tim Teknis dari Dirjen Migas, dan Tim Pertamina internal," kata Nicke di Ruang Rapat Komisi VII DPR, Senayan, Jakarta.

Nicke pun memastikan, pihaknya akan menyerahkan hasil investigasi kepada Komisi VII DPR RI, setelah semua proses selesai.

"Jadi kami belum menerima hasil investigasinya. Tentu nanti kalau sudah ada kita bisa sampaikan ke bapak ibu," ucapnya.

Selain itu, kata Nicke, pihaknya memastikan, pasokan bahan bakar minyak (BBM) tetap terpenuhi pasca kebakaran di Depo Pertamina Plumpang, Jakarta Utara, Jumat (3/3/2023) lalu itu.

Baca juga: Tegas, Bos Pertamina Sebut Buffer Zone di Depo Plumpang Harus Segera Dibenahi

BERITA REKOMENDASI

"Alhamdulilah tidak terjadi kelangkaan pasokan setelah kejadian tersebut," pungkasnya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas