Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Saat para Purnawirawan Jenderal TNI-Polri Tanggapi Positif Pidato Politik AHY

Pidato politik Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) dipuji sejumlah Jenderal TNI dan Polri purnawirawan. 

Penulis: Hasanudin Aco
Editor: Theresia Felisiani
zoom-in Saat para Purnawirawan Jenderal TNI-Polri Tanggapi Positif Pidato Politik AHY
ist
Pidato politik Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) dipuji sejumlah Jenderal TNI dan Polri purnawirawan. Sebagian purnawirawan perwira tinggi itu menghadiri secara langsung acara tersebut di Tennis Indoor Senayan pada Sabtu (14/3/2023) lalu dan sebagian lagi mengikutinya dari tiga stasiun televisi yang bersama-sama menyiarkan. 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA  - Pidato politik Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) dipuji sejumlah Jenderal TNI dan Polri purnawirawan

Sebagian purnawirawan perwira tinggi itu menghadiri secara langsung acara tersebut di Tennis Indoor Senayan pada Sabtu (14/3/2023) lalu dan sebagian lagi mengikutinya dari tiga stasiun televisi yang bersama-sama menyiarkan.

Mantan Sekjen Kemenhan Letjen Purn Ediwan Prabowo mengatakan materinya kuat dan mengena pada realita yang dilihat dan dirasakan rakyat.

"Penyampaian dan penampilan mas AHY sangat bagus dan jelas," ujar Ediwan.

Sementara itu, Mayjen Purn Hartomo, mantan Kepala Badan Intelijen Strategis (Kabais) TNI, menegaskan isi pidatonya bagus. 

"Kalimatnya padat mudah di mengerti, lengkap menyingkap semua aspek kehidupan bangsa dan bernegara," ujarnya.

Menurut dia pesan yang disampaikan mudah ditangkap oleh audience serta mengoreksi jalannya pemerintah dengan mengangkat isu riil. 

Berita Rekomendasi

"Solusi yang ditawarkan menarik dan realistis," katanya.

"Terlihat bedanya. Seorang AHY muda, selaku Ketua Umum Partai Demokrat yang menyampaikan Pidato Politik dengan kemasan yang berkualitas, menggelegar, menggetarkan Stadium , ditengah-tengah isu-isu masyarakat yang memerlukan perubahan dan perbaikan," kata mantan Wakil Asisten Logistik KASAL Laksda Purn Rachmad Sanyoto.

Ketua Umum Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) memberikan pidato politiknya di Tennis Indoor Senayan, Jakarta Pusat, Selasa (14/3/2023). Pada pidatonya, AHY kembali membicarakan isu penundaan Pemilu 2024. Dia mempertanyakan apakah ada jabatan Pelaksana Tugas (Plt) Presiden. AHY menyebut sikap mayoritas rakyat menolak gelaran Pemilu ditunda. TRIBUNNEWS/JEPRIMA
Ketua Umum Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) memberikan pidato politiknya di Tennis Indoor Senayan, Jakarta Pusat, Selasa (14/3/2023). Pada pidatonya, AHY kembali membicarakan isu penundaan Pemilu 2024. Dia mempertanyakan apakah ada jabatan Pelaksana Tugas (Plt) Presiden. AHY menyebut sikap mayoritas rakyat menolak gelaran Pemilu ditunda. TRIBUNNEWS/JEPRIMA (TRIBUNNEWS/JEPRIMA)

Dalam pidato politiknya yang dihadiri ribuan kader Demokrat itu, AHY secara khusus mengucapkan terima kasih dan penghormatan atas jasa-jasa serta dedikasi para Jenderal purnawirawan ini pada bangsa dan negara. 

"Thank you for your service (terima kasih atas pengabdian anda)," kata AHY, disambut tepuk tangan meriah para hadirin pada para jenderal tersebut.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas