Breaking News: Presiden Jokowi Resmi Lantik Komjen Pol Rycko Amelza Dahniel sebagai Kepala BNPT
Presiden Jokowi resmi melantik Komisaris Jenderal Polisi (Komjen Pol) Rycko Amelza Dahniel sebagai Kepala BNPT yang baru.
Penulis: Rifqah
Editor: Garudea Prabawati
TRIBUNNEWS.COM - Presiden Joko Widodo (Jokowi) resmi melantik Komisaris Jenderal Polisi (Komjen Pol) Rycko Amelza Dahniel sebagai Kepala Badan Nasional Penanggulangan Teroris (BNPT) di Istana Kepresidenan hari ini.
Sebelumnya, Komisaris Jenderal Polisi Rycko sudah ditunjuk sebagai Kepala BNPT menggantikan Komjen Pol Boy Rafli Amar yang akan segera memasuki masa pensiun dari Polri.
Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo mengatakan penjunjukan Komisaris Jenderal Polisi Rycko itu sesuai dengan promosi jabatan yang diberikan yakni sebagai perwira tinggi (pati) yang akan ditugaskan di BNPT.
Surat Keputusan Presiden soal pelantikan Komisaris Jenderal Polisi Rycko tersebut disampaikan oleh Menteri Sekretaris Negara, Pratikno.
"Mengangkat saudara Komisaris Jenderal Polisi Rycko Amelza Dahniel sebagai Kepala Badan Nasional Penanggulangan Terorisme terhitung sjeak saat pelantikan dna kepadnaya diberikan hak keuangan, administrasi setara menteri sesuai peraturan perundang-undagan," ucap Pratikno, dikutip dari tayangan YouTube Kompas TV, Senin (3/4/2023).
Baca juga: Disebut akan Jadi Kepala BNPT, Rycko Amelza Dahniel: Belum Ada Penunjukan Langsung dari Kapolri
Pelantikan tersebut sesuai dengan Keputusan Presiden Republik Indonesia Nomor 1/TPA tahun 2023 tentang Pemberhentian dan pengangkatan dari dan dalam jabatan Pimpinann Tinggi Utama di Lingkungan Badan Penanggulangan Terorisme.
Setelah pelantikan tersebut, kemudian Komisaris Jenderal Polisi Rycko membaca sumpah jabatan yang dituntun langsung oleh Presiden Jokowi.
Profil Komisaris Jenderal Polisi Rycko Amelza Dahniel
Dikutip dari Tribunnewswiki.com, Komjen Pol Rycko Amelza Dahniel yang lahir di Bogor, 14 Agustus 1966 tersebut adalah perwira tinggi (pati) di dalam Kepolisian Negara Republik Indonesia (Polri).
Komjen Pol Rycko merupakan lulusan akademi kepolisian (Akpol) peraih Adhi Makayasa atau lulusan terbaik Akpol 1988.
Di Polri, Komjen Rycko mengemban amanat untuk menjabat sebagai Kepala Lembaga Pendidikan dan Pelatihan (Kalemdiklat) Polri sejak Februari 2021.
Sebelumnya, ia diketahui menduduki posisi sebagai Kabaintelkam Polri.
Rycko diketahui mempunyai seorang istri bernama Yudaningrum mempunyai tiga orang anak.
Riwayat Pendidikan