VIDEO Komitmen Kementerian Agama Wujudkan Layanan Haji Ramah Lansia 2023
Kementrian Agama (Kemenag) berkomitmen mewujudkan layanan haji yang ramah lansia tahun 1444 H/2023 M.
Penulis: Rachmat Hidayat
Editor: Srihandriatmo Malau
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Kementerian Agama (Kemenag) berkomitmen mewujudkan layanan haji yang ramah lansia tahun 1444 H/2023 M.
Hal itu sudah menjadi tema besar haji tahun ini.
Untuk itu segala persiapan dilakukan.
Hal itu disampaikan Kepala Bidang Jemaah Haji Lansia dan Disabilitas Panitia Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) Slamet,
saat memberi arahan dalam Bimbingan Teknis PPIH 1444 H/2023 M, di Asrama Haji Pondok Gede, Jakarta, Senin (10/4).
Hal - hal yang kecil sampai besar pun diperhatikan. Detail - detail pelayanan terus dimatangkan sampai sekarang.
Slamet, fasilitator bimtek bidang layanan haji lansia mengatakan, ada sejumlah layanan yang memang dipersiapkan untuk jamaah haji lansia.
“Secara spesifik, misalnya kita prioritaskan layanan lansia ini mulai dari Embarkasi. jamaah lansia tidak perlu antri, dan sebagainya,” kata Slamet, Senin (10/4/2023).
Setelah itu, kata dia, naik bandara akan ada seat khusus bagi lansia. Stiker atau simbol khusus untuk lansia akan dipasang di sejumlah titik.
“Intinya, kami ingin semua pihak bisa mengutamakan dan memprioritaskan lansia. Simbol itulah yang mengarahkan untuk memberi layanan kepada lansia,” urainya.
Dia menyampaikan, nantinya juga akan disiapkan lift khusus bagi lansia.
Selain itu, layanan kesehatan, transportasi lansia dan masih banyak lagi pelayanan lainnya.
“Sebenarnya, haji ramah lansia itu sudah berlangsung lama. Petugas selama ini juga memprioritaskan lansia, tapi tahun ini memulai ramah lansia yang berkonsep,” jelasnya.
Oleh karenanya, lanjut dia, segala persiapan untuk mematangkan konsep sekaligus mewujudkan tema yang diusung tahun ini sedang dilakukan.
”Kalau perlu, penerapan ini bisa sampai Kabupaten dan Kota. Ke depan, lansia tidak perlu lagi ikut ceremony atau rangkaian haji yang melelahkan,” harapannya.