Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Menko PMK akan Merekayasa Lalu Lintas di Jalan Tol Saat Arus Mudik Hari Raya Idul Fitri 2023

Menko PMK Muhadjir Effendy menyampaikan informasi terkait mudik lebaran 2023, salah satunya akan melakukan rekayasa lalu lintas di jalan tol

Penulis: muhammad abdillahawang
Editor: Daryono
zoom-in Menko PMK akan Merekayasa Lalu Lintas di Jalan Tol Saat Arus Mudik Hari Raya Idul Fitri 2023
YouTube Kompas TV
Menko PMK Muhadjir Effendy menyampaikan informasi terkait mudik lebaran 2023, salah satunya akan melakukan rekayasa lalu lintas di jalan tol. Hal itu disampaikan dalam konferensi pers yang digelar oleh Kemenko PMK pada Kamis (13/4/2023). 

TRIBUNNEWS.COM - Kementrian Koordiator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Kemenko PMK) menyampaikan informasi terkait kesiapan sarana dan prasarana jalan tol menjelang mudik Hari Raya Idul Fitri 2023.

Informasi tersebut disampaikan langsung oleh Menko PMK Muhadjir Effendy melalui siaran akun YouTube Kemenko PMK, Kamis (13/4/2023).

Berikut poin-poin yang disampaikan oleh Muhadjir Effendi:

"Pertama, rekayasa lalu lintas di jalan tol tentu harus dilakukan dengan melihat kondisi riil saat ini dan nanti," ujarnya.

Dia juga menyampaikan agar pengelola jalan tol untuk memberikan pelayanan sebaik-baiknya, serta berinovasi seperti kemungkinan untuk lebih memperlancar interkoneksi anatar operator.

"Agar masyarakat bisa lebih simpel, misalnya hanya men-tap kartu tolnya pada pintu masuk dan mau keluar saja," jelasnya.

Baca juga: Menko PMK: Ada Tambahan Rest Area Saat Mudik Lebaran, Ini Titiknya

Kemudian, Muhadjir juga mengimbau pengelola jalan tol untuk memberikan info penting dan jelas pada saat masuk tol maupun di rest area yang dilalui para pemudik.

BERITA REKOMENDASI

"Kemudian memberi informasi jalur alternatif non tol di sekitar jalan tol," imbuhnya.

Pada kesempatan itu, Muhadjir Effendy juga memerintahkan operator jalan tol untuk bekerjasama dengan aparat terkait dan pemerintah daerah untuk membantu kelancaran pada saat arus mudik.

Dia juga mewanti-wanti terjadinya kepadatan di rest area seperti arus mudik tahun lalu.

Namun Menko PMK tersebut telah mempunyai solusi untuk mengatasi kepadatan tersebut, salah satunya dengan menambah rest area di beberapa titik.

"Dan yang kedua yaitu memperlebar jalan di pintu-pintu masuk rest area, sehingga dengan pelebaran jalur di pintu masuk rest area tersebut tidak mengganggu arus perjalanan lalu lintas yang ada," jelasnya.


Dalam konferensi pers tersebut, Muhadjir Effendy juga memberikan informasi terkait penambahan rambu-rambu pada pintu keluar tol Cilegon Timur.

"Kemudian akan disediakan pertambahan fasilitas top up kartu tol di rest-rest area," ucapnya.

Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di

Wiki Terkait

© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas