Billy Mambrasar Sebut PYCH Bukti Konkrit Jokowi dalam Pemerataan Pembangunan
Gedung PYCH dirancang sebagai sentra ekonomi kreatif guna pemberdayaan pemuda-pemudi Papua.
Penulis: Muhammad Zulfikar
Editor: Wahyu Aji
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Bulan Maret lalu, Presiden Joko Widodo meresmikan Papua Youth Creative Hub (PYCH) yang terletak di Abepura, Jayapura, Papua.
Gedung PYCH dirancang sebagai sentra ekonomi kreatif guna pemberdayaan pemuda-pemudi Papua.
Dibangun dengan kisaran anggaran sebesar Rp 105 miliar melalui Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR), gedung ini memiliki berbagai ruangan dengan fungsi yang beragam, seperti ruang serba guna, ruang keagamaan, ruang pengembangan Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) dengan berbagai sektor, studio podcast, studio musik, studio fotografi, juga kafe.
Staf Khusus Presiden RI Bidang Pendidikan, Inovasi dan Daerah Terluar Billy Mambrasar yang juga merupakan salah satu Founder PYCH menyampaikan bahwa Pembangunan PYCH merupakan tindak lanjut dari pertemuan di Istana Negara pada September 2019 silam, antara Presiden Jokowi dengan sejumlah anak muda Papua di bawah Papua Muda Inspiratif (PMI) yang memiliki cita-cita untuk meningkatkan kualitas sumber daya manusia (SDM) di Papua.
“Bila kita kilas balik ke 2019 saat pertama kali saya bersama teman-teman Papua Muda Inspiratif (PMI) menghadap Pak Presiden terkait pembangunan sentra kreatif bagi pemuda-pemudi Papua, kami sangat bersyukur bahwa hari ini Papua Youth Creative Hub (PYCH) sudah terwujud dan hampir satu bulan sejak diresmikan Presiden 21 Maret lalu. Saya mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada Bapak Jokowi yang telah menaruh perhatian besar bagi teman-teman muda hingga hari ini. Hal ini menunjukkan komitmen Bapak Jokowi untuk mendorong kesejahteraan dan kemajuan anak muda Papua,” ucap Billy Mambrasar seperti dikutip, Selasa (18/4/2023).
Dalam sambutan saat peresmian PYCH, Presiden Jokowi menyampaikan rasa bangganya bahwa permintaan 23 anak Papua pada 2019 lalu untuk memiliki sebuah ruang pemberdayaan dan peningkatan kualitas SDM bisa terlihat nyata melalui kehadiran PYCH di Jayapura.
Adapun Gedung PYCH dibangun setinggi dua lantai dengan luas total 5.392 meter persegi dan 3.000 meter persegi lahan hijau. Gedung ini juga dilengkapi dengan fasilitas olahraga seperti lapangan futsal dan lapangan basket.
Baca juga: Survei LPI: Kaum Milenial Papua Bangga Peran Kepala BIN dalam Bangun PYCH
“Dalam menjalankan pemerintahan, arahan Pak Presiden sudah jelas bahwa pemerataan pembangunan harus terus kita kawal, sehingga tidak ada lagi pembangunan yang bersifat Jawa-sentris. Hadirnya PYCH hanya merupakan satu dari bukti konkrit dari apa yang Bapak Jokowi selalu gaungkan dalam berbagai pidato maupun rapat kerja. Hormat dan apresiasi tertinggi kami kepada Bapak Jokowi,” tambah pria lulusan Harvard University ini.
Usai meresmikan gedung PYCH, Presiden Joko Widodo di pelataran PYCH meminta agar Youth Creative Hub ini dibangun di provinsi-provinsi lainnya di Indonesia, termasuk di Nusa Tenggara Timur (NTT), Papua Barat, Maluku, Aceh, dan berkala di provinsi lainnya. Hal ini sejalan dengan tujuan pengembangan potensi generasi muda di daerah masing-masing.
Guna mendukung visi Presiden dalam hal pengembangan sumber daya manusia, Billy Mambrasar yang merupakan Pendiri dan Dewan Pembina Yayasan Kitong Bisa secara konsisten menjalankan berbagai program dan inisiatif di bidang pendidikan maupun pengembangan talenta muda.
Sejak dipresentasikan di hadapan Presiden dalam momen peresmian PYCH lalu, Billy Mambrasar bersama Tim BAPER (Bawa Perubahan) fokus pada gerakan nasional Manajemen Talenta Pemuda Nasional (MANTAP).
MANTAP yang hadir navigator talenta di Indonesia akan bekerja sama dengan berbagai Kementerian dan Lembaga, sesuai dengan arahan Presiden Jokowi.