Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Petugas Umumkan Keberangkatan Kapal Tujuan Pelabuhan Panjang Alami Keterlambatan, Pemudik Kecewa

Pemudik motor jurusan Pelabuhan Panjang dibuat kecewa oleh pengumuman yang menyebutkan kapal mereka mengalami keterlambatan. 

Penulis: Endrapta Ibrahim Pramudhiaz
Editor: Wahyu Aji
zoom-in Petugas Umumkan Keberangkatan Kapal Tujuan Pelabuhan Panjang Alami Keterlambatan, Pemudik Kecewa
Tribunnews.com/Endrapta Pramudhiaz
Petugas dari PT ASDP Indonesia Ferry (Persero) mengumumkan kepada para penumpang melalui pengeras suara, bahwa kapal tujuan Pelabuhan Panjang mengalami keterlambatan, Kamis (20/4/2023) malam. 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Endrapta Pramudhiaz 

TRIBUNNEWS.COM, BANTEN - Pemudik motor jurusan Pelabuhan Panjang dibuat kecewa oleh pengumuman yang menyebutkan kapal mereka mengalami keterlambatan

Sekira pukul 23.00 WIB, Kamis (20/4/2023), seorang petugas dari PT ASDP Indonesia Ferry (Persero) mengumumkan kepada para penumpang melalui pengeras suara, bahwa kapal tujuan Pelabuhan Panjang mengalami keterlambatan

Sebagai informasi, kapal yang akan mengangkut para pemudik tujuan Pelabuhan Panjang adalah milik PT Pelni, yaitu KM Dobonsolo.

Sontak, pengumuman tersebut disambut oleh kekecewaan para penumpang, khususnya kantong parkir nol dan kantong parkir lima, yang mana diisi oleh pemudik tujuan Pelabuhan Panjang

"Yaaah. Huuu," sahut para pemudik usai pemberitahuan tersebut diumumkan. 

Kata petugas tersebut, para penumpang tujuan Pelabuhan Panjang harus menunggu tiga jam lagi untuk bisa berangkat. 

Berita Rekomendasi

Oleh karena itu, PT ASDP memberikan opsi bagi para penumpang yang ingin menukar destinasinya menjadi ke Pelabuhan Bakauheni.

Apabila pemudik memutuskan untuk pindah tujuan ke Pelabuhan Bakauheni, mereka bisa berangkat saat itu juga. Cukup memberikan boarding pass-nya ke petugas. 

Pantauan Tribunnews, banyak dari pemudik yang langsung mengangkat tangan sambil memegang tiketnya. Mereka ingin dialihkan ke Pelabuhan Bakauheni.

Baca juga: Jumat Dini Hari, Jalan Lingkar Selatan Arah ke Ciwandan Ramai Lancar

Sedangkan pemudik yang masih ingin ke Pelabuhan Panjang juga ada, tetapi tidak sebanyak yang meminta dialihkan ke Bakauheni. 

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas