Cara Beli Tiket Masuk Taman Margasatwa Ragunan Secara Online Via Aplikasi
Simak cara beli tiket masuk Taman Margasatwa Ragunan, berikut tarif masuk pengunjung dan tarif penitipan kendaraan atau parkir.
Penulis: Nurkhasanah
Editor: Endra Kurniawan
TRIBUNNEWS.COM - Taman Margasatwa Ragunan kembali buka di H+1 Lebaran atau pada hari ini, Minggu (23/4/2023).
Mengutip ragunanzoo.jakarta.go.id, harga tiket masuk Taman Margasatwa Ragunan adalah Rp. 4.000/orang untuk pengunjung dewasa, sedangkan anak-anak Rp. 3.000/orang.
Sebagai informasi, Taman Margasatwa Ragunan memiliki luas lahan 147 hektar.
Taman yang letaknya sekira 20 km dari pusat kota Jakarta ini dihuni lebih dari 2.009 ekor satwa dan ditumbuhi lebih dari 20.000 pohon.
Untuk membeli tiket masuk secara online, unduh aplikasi “Taman Margasatwa Ragunan” di Playstore.
Nantinya pembayaran pemesanan tiket melalui Aplikasi Taman Margasatwa Ragunan dilakukan melalui virtual account yang tersedia dan QRIS.
Baca juga: Daftar Harga Tiket Masuk Taman Margasatwa Ragunan saat Libur Lebaran 2023
Berikut ini cara beli tiket masuk Taman Margasatwa Ragunan secara online via aplikasi:
1. Unduh aplikasi Taman Margasatwa Ragunan di Playstore;
2. Pilih menu Beli Tiket, lalu masuk ke halaman registrasi;
3. Login ke akun Anda atau pilih daftar jika belum mempunyai akun;
4. Untuk mendaftar akun, Anda perlu mengisi data diri dan klik Daftar;
5. Selanjutnya kode OTP akan dikirimkan via SMS;
6. Masukkan 6 digit kode OTP, lalu pilih Kirim;
7. Halaman aplikasi Taman Margasatwa Ragunan akan menampilkan menu utama, pilih Beli Tiket untuk membeli tiket masuk;