Relawan Gelar Pesta Rakyat Ganjar Pranowo di Magelang, Hadirkan UMKM Lokal dan Penampilan Budaya
Relawan Sahabat Ganjar mengadakan Pesta Rakyat Ganjar Pranowo di Kota Magelang, Jawa Tengah, Minggu (2/7/2023).
Penulis: Fransiskus Adhiyuda Prasetia
Editor: Adi Suhendi

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Fransiskus Adhiyuda
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Relawan Sahabat Ganjar mengadakan Pesta Rakyat Ganjar Pranowo di Kota Magelang, Jawa Tengah, Minggu (2/7/2023).
Acara konser gratis ini bertujuan untuk memberikan hiburan kepada masyarakat pada akhir pekan dan mempromosikan nilai-nilai kebersamaan dan kegembiraan.
Pesta Rakyat Ganjar Pranowo kali ini disoroti dengan kehadiran grup musik populer asal Yogyakarta, yaitu NDX AKA, serta seorang penyanyi muda yang sedang naik daun, Woro Widowati.
Kedua penampilan ini berhasil menarik perhatian ribuan penonton dari masyarakat Magelang dan sekitarnya.
Selain kehadiran para artis yang memberikan hiburan, Pesta Rakyat Ganjar Pranowo juga memberikan kesempatan kepada beberapa warga yang beruntung untuk memenangkan doorprize menarik. Sahabat Ganjar telah menyiapkan berbagai hadiah menarik guna meningkatkan semangat dan kegembiraan peserta.
Baca juga: Berbagi dengan Warga DKI Jakarta dan Depok, Sahabat Ganjar Salurkan Paket Hewan Daging Kurban
Acara ini juga memberikan kesempatan bagi para UMKM lokal untuk mempromosikan produk mereka.
Para pengunjung dapat menemukan beragam produk unik dan kreatif dari barisan UMKM yang hadir, yang dapat dinikmati dan dibeli.
Ketua DPC Kota Magelang, Sariyadi menyampaikan rasa syukur dan senangnya kepada awak media karena konser Sahabat Ganjar ini berhasil dilaksanakan dengan tujuan memberikan hiburan sekaligus menjadi platform mendukung UMKM lokal.
"Kami sangat antusias dalam menyelenggarakan Pesta Rakyat Ganjar Pranowo di Kota Magelang. Kami berharap acara ini dapat memberikan hiburan dan kegembiraan bagi masyarakat. Kami juga ingin mendukung para UMKM lokal dengan memberikan platform untuk mempromosikan produk mereka," kata Sariyadi.
Baca juga: Sahabat Ganjar Hadiri Puncak Peringatan Bung Karno di GBK
Melalui Pesta Rakyat Ganjar Pranowo ini, ribuan masyarakat Kota Magelang turut mendeklarasikan Ganjar Pranowo menjadi Presiden Indonesia.
“Dari awal hingga akhir, semangat masyarakat Magelang yang selalu berorasi Ganjar Presiden untuk menunjukan keinginan mereka untuk beliau sukses menjadi Presiden Indonesia selanjutnya,” tambah Sariyadi
Firdaus, salah satu yang mendapatkan doorprize perlengkapan elektronik dalam festival musik dari Sahabat Ganjar tersebut.
“Makasih ya Sahabat Ganjar, saya dapat hadiah ini dari nomor kupon saya dipanggil tadi, pokoknya sukses acaranya dan buat bapak Gubernur bapak Ganjar sukses,” ucap Firdaus.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.