Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Kepala BPOM Ingatkan Masyarakat Jangan Asal Percaya soal Review Kosmetik dari Influencer

Kepala Badan POM Penny K. Lukito meminta masyarakat tidak mudah percaya terkait review atau penilaian kosmetik dari para influencer.

Penulis: Rina Ayu Panca Rini
Editor: Wahyu Aji
zoom-in Kepala BPOM Ingatkan Masyarakat Jangan Asal Percaya soal Review Kosmetik dari Influencer
Tribunnews.com/Rina Ayu
Kepala Badan POM Penny K. Lukito  

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Rina Ayu

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA – Kepala Badan POM Penny K Lukito meminta masyarakat tidak mudah percaya terkait review atau penilaian kosmetik dari para influencer.

Masyarakat diharapkan dapat lebih bijak memilih kosmetik yang akan digunakan.

"Lebih pintar untuk para konsumen. Jangan tergiur dengan packaging dengan iklan, dengan endorsement, yang belum tentu sesuai," kata Penny yang ditemui di Jakarta Selatan, Senin (10/7/2023).

Sebagai upaya memutus produks kostemik ilegal dan berbahaya sampai ke tangan kosumen, masyarakat perlu ikut serta melakukan pengawasan.

"Masyarakat juga untuk melaporkan apabila melihat suatu kejanggalan dari suatu usaha produksi yang tidak legal," ujar dia.

BPOM mengimbau masyarakat untuk menggunakan produk kosmetik yang telah ternotifikasi/terdaftar di BPOM. Informasi produk terdaftar dapat diakses melalui website https://cekbpom.pom.go.id/ atau melalui aplikasi BPOM Mobile.

Berita Rekomendasi

Masyarakat harus selalu cermat, bertanggung jawab, dan memastikan kebenaran  informasi keamanan dan mutu bahan baku atau produk obat dan makanan sebelum menyebarkannya di media sosial.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas