PAN Dorong Pertanian Modern Teknologi IoT dengan Sistem Vertikal
Pria yang akrab disapa RD ini menilai teknologi tersebut membantu mengurangi kerentanan pertanian terhadap perubahan iklim.
Penulis: Hasanudin Aco
Editor: Muhammad Zulfikar
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Partai Amanat Nasional (PAN) mendorong pemerintah untuk bersama-sama meningkatkan pertanian di daerah Indonesia.
Peningkatan ini menjadi salah satu perhatian PAN untuk mewujudkan peningkatan produksi tanaman pangan berkelanjutan.
Melalui calon anggota legislatif DPR RI PAN Dapil Jatim VI Reza Darmawan mengatakan PAN mendorong pemerintah dapat memberikan dukungan yang lebih besar untuk pengembangan pertanian dengan cara yang modern sistem vertikal.
Baca juga: Dicanangkan Presiden Jokowi, Sensus Pertanian 2023 Didukung Berbagai Kementerian/Lembaga
Pertanian vertikal telah mengubah cara memproduksi tanaman secara efisien dan berkelanjutan.
"Kolaborasi antara pemerintah, sektor swasta, dan masyarakat akan mempercepat perubahan menuju pertanian melalui program subsidi maupun kebijakan yang mendorong adopsi teknologi ini," kata Reza, Kamis (13/7/2023).
Pria yang akrab disapa RD ini menilai teknologi tersebut membantu mengurangi kerentanan pertanian terhadap perubahan iklim.
PAN siap memberikan pelatihan maupun wawasan terkait teknologi modern untuk para petani dalam penerapan.
"Saya mewakili PAN memberikan pelatihan dan bantuan peralatan agar mereka dapat memanfaatkan teknologi irigasi untuk meningkatkan produktivitas dan kualitas hasil pertanian," ujar Reza.
Baca juga: Potensi Poros Golkar-PAN Menguat, Bagaimana Kans Erick Thohir Jadi Cawapres? Ini Analisa Pengamat
PAN sebagai partai yang konkret kerja nyata terus menebar manfaat kepada rakyat terutama sebagai profesi petani di Indonesia.
Pasalnya, ada banyak manfaat yang didapat jika pertanian terus mengalami peningkatan.
“Saya banyak mendapat ilmu pertanian dari sejumlah pakar dan ahli tentang penggunaan sensor tanah dan teknologi internet of things (IoT) untuk memantau kondisi tanaman secara real-time. Data yang dikumpulkan dapat membantu petani mengoptimalkan nutrisi dan perawatan tanaman,” ungkap Reza.
Adapun manfaatnya seperti pertumbuhan ekonomi, penyedia bahan pangan untuk ketahanan pangan masyarakat, sebagai instrumen pengentasan kemiskinan, dan penyedia lapangan kerja. Untuk itu, PAN mendorong pemerintah di bidang pertanian agar memberi manfaat besar bagi negara.