Cara Beli Tiket Kereta Api Secara Online: Website KAI, Aplikasi KAI Access, dan M-Banking BRImo
Cara membeli tiket kereta api secara online dengan mudah dan cepat, dapat dilakukan melalui website PT. KAI, Aplikasi KAI Access, dan Mbanking BRImo
Penulis: Pondra Puger Tetuko
Editor: Endra Kurniawan
TRIBUNNEWS.COM - Berikut ini cara membeli tiket kereta api secara online melalui aplikasi maupun website.
Kereta api menjadi salah satu moda transportasi umum yang sering digunakan untuk bepergian jarak jauh maupun dekat.
Saat ini, membeli tiket kereta api tidak perlu datang ke loket atau ke agen penjualan.
Namun dapat dilakukan secara online tanpa harus mengantre di loket stasiun.
Hal ini mempermudah masyarakat untuk membeli tiket kereta api, dapat dilakukan melalui aplikasi KAI, website resmi PT.KAI, dan aplikasi M-bangking BRImo.
Dihimpun dari beberapa sumber, inilah cara membeli tiket kereta api dengan mudah dan cepat.
Baca juga: Tarif Kirim Motor Lewat KAI: Jakarta-Jogja Mulai dari Rp 337.500, Jakarta-Malang Rp 432.000
1. Aplikasi KAI Access
- Unduh aplikasi KAI Access pada Paly Store/App Store;
- Buka aplikasi KAI Access dan buatlah akun sesuai petunjuk;
- Pengguna dapat melakukan 'Login/Masuk;
- Pengguna dapat memilih stasiun keberangkatan, hingga tanggal keberangkatan;
Pilih pada Stasiun Asal dan Stasiun Tujuan, Tanggal Keberangkatan, dan Jumlah Penumpang.
- Klik 'Cari';
Layar akan menampilkan daftar kereta dengan berbagai jadwal keberangkatan;
- Pilih sesuai yang diinginkan;
- Klik dan pesan;
- Lengkapi data diri berupa data pemesan dan data penumpang;
- Pengguna dapat memilih kursi jika masih tersedia dengan cara klik 'Pilih Kursi';
- Jika sudah, klik 'Simpan';
- Cek kembali nama penumpang, tanggal keberangkatan, hingga stasiun yang dipilih;
- Selanjutnya, klik ;Pembayaran';
- Selesai pembayaran, kamu akan diberikan kode booking (pemesanan) untuk nantinya ditukarkan dengan tiket di stasiun keberangkatan
Jika tidak ingin mencetak tiket fisik di stasiun, kamu bisa klik cetak e-boarding pass.
2. Website PT.KAI
- Buka laman https://booking.kai.id/;
- Pengguna dapat memilih Stasiun Asal, Stasiun Tujuan, Tanggal Keberangkatan, hingga Jumlah Penumpang;
- Klik 'Cari & Pesan Tiket';
Baca juga: Kereta Seruduk Truk di Semarang, Publik Soroti Sistem Pengereman Kereta Api, Ini Penjelasan KAI
- Layar akan menampilkan daftar beberapa kereta;
- Pilih sesuai keinginan, klik 'Pesan';
- Pengguna dapat memilih kursi tempat duduk;
- Kemudian, tentukan Metode Pembayaran;
- Lakukan pembayaran sesuai metode yang dipilih;
- Jika sudah, pengguna akan mendapatkan E-tiket.
3. Aplikasi M-Bangking BRImo
- Masuk ke aplikasi M-Bangking BRImo;
- Klik menu Travel dan Pilih kereta api;
- Pilih titik keberangkatan dan titik tujuan;
- Pilih jadwal kereta sesuai kebutuhan;
- Isi data pemesan dan penumpang;
- Pilih kursi dan gerbong penumpang;
- Ringkasan pembelian tiket;
- Lanjut ke pembayaran;
- Halaman detail tagihan, nasabah pilih sumber dana apabila sudah sesuai klik bayar;
- Pastikan transaksi dan nominal sesuai, klik 'Bayar';
- Struk transaksi pembayaran transaksi berhasil;
- Cek kode booking pada struk transaksi anda, atau cek E-tiket pada email pengguna.
(Tribunnews.com/Pondra)