Aksi Heroik Pelatih Paskibra, Petugas Sound System, hingga Bripka Suharno saat Upacara HUT ke-78 RI
Aksi heroik pelatih Paskibra, petugas sound system, hingga Bripka Suharno memanjat tiang bendera saat HUT ke-78 RI, viral di media sosial.
Editor: Pravitri Retno W
TRIBUNNEWS.COM - Peringatan HUT ke-78 RI, Kamis (17/8/2023), diwarnai aksi heroik dari sejumlah daerah.
Di Provinsi Lampung, pelatih Pasukan Pengibar Bendera (Paskibra) terjatuh saat hendak membenarkan tali tiang bendera yang putus.
Aksi serupa juga terjadi di Tangerang Selatan, Banten.
Pemuda yang berprofesi sebagai teknisi sound system nekat memanjat tiang bendera untuk membenarkan tali yang putus di tengah-tengah upacara HUT ke-78 RI.
Sementara itu, aksi memanjat tiang bendera juga dilakukan polisi asal Boyolali, Jawa Tengah, Bripka Suparno.
Suparno memanjat tiang bendera untuk membenarkan bendera yang menyangkut.
1. Pelatih Paskibra Jatuh saat Panjat Tiang Bendera
Baca juga: Meriahkan HUT RI, Sandiaga Uno Berikan Bantuan Modal Usaha untuk Disabilitas dan Sembako Murah
Pelatih Paskibra, Nehru, terjatuh saat memanjat tiang bendera untuk membenarkan tali bendera yang putus.
Hal ini disebabkan lantaran besi tiang bendera patah.
Kejadian ini terjadi saat upacara HUT KE-78 RI di Desa Kertosari, Kecamatan Tanjung Sari, Kabupaten Lampung Selatan, Lampung, Kamis (17/8/2023).
Kepala Desa Kertosari, Albert Halomoan Sidauruk, mengatakan Nehru langsung dibawa ke Puskesmas Tanjung Sari untuk diperiksa.
Beruntung, Nehru tidak mengalami luka serius.
"Sekitar empat tarikan, tiba-tiba talinya terputus. (Nehru lalu memanjat) dengan maksud untuk membenarkan tali yang terputus," kata Albert, Kamis, dikutip dari TribunLampung.co.id.
"Alhamdulillah, tidak terjadi apa-apa dan kondisinya sehat," lanjutnya.
Ia mengatakan apa yang dialami Nehru adalah hal yang tak terduga.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.