Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

40 Ucapan Maulid Nabi 2023, Penuh Doa dan Harapan

Berikut 40 ucapan Maulid Nabi 2023, dapat diucapkan pada keluarga dan teman atau sebagai caption media sosial.

Penulis: Nurkhasanah
Editor: Pravitri Retno W
zoom-in 40 Ucapan Maulid Nabi 2023, Penuh Doa dan Harapan
freepik
Ilustrasi Maulid Nabi Muhammad SAW - Berikut 40 ucapan Maulid Nabi 2023, dapat diucapkan pada keluarga dan teman atau sebagai caption media sosial. 

TRIBUNNEWS.COM - Simak kumpulan ucapan Maulid Nabi 2023 dalam artikel ini.

Mengutip laman Kementerian Agama Bali, Maulid Nabi merupakan sebuah peristiwa peringatan hari kelahiran Nabi Muhammad SAW yang jatuh pada tanggal 12 Rabiul Awwal dalam kalender Hijriah.

Peringatan Maulid Nabi 2023 jatuh pada hari ini, Kamis (28/9/2023).

Berbagai cara dan kegiatan biasanya dilakukan umat Islam dalam rangka memperingati Maulid Nabi, seperti pengajian dan acara shalawat.

Menyemarakkan momen peringatan Maulid Nabi juga bisa dilakukan dengan memberikan ucapan pada keluarga dan teman atau mengunggah kata-kata tersebut sebagai caption di media sosial.

Tribunnews.com telah merangkum kumpulan ucapan Maulid Nabi 2023 sebagai berikut:

Baca juga: 50 Link Twibbon Maulid Nabi Muhammad 1445 H/2023, Dilengkapi Langkah-langkah Unggah ke Sosial Media

40 Ucapan Maulid Nabi 2023

Berita Rekomendasi

1. Selamat memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW. Semoga kita dapat menjalankan sunnahnya untuk mempersiapkan amal kita di dunia demi akhirat nanti.

2. Selamat Maulid Nabi 2023. Mari jadikan momen peringatan kelahiran Nabi Muhammad SAW untuk meneladani akhlak mulia sang Rasul.

3. Selamat Maulid Nabi SAW 1445 H. Rasulullah adalah suri teladan yang mampu menunjukan kepada kita tentang kebaikan, kewajiban, hak, kebenaran, keadilan, kesabaran, toleransi, serta hati nurani melalui akhlakul karimahnya.

4. Semoga Allah SWT senantiasa melimpahkan rahmat dan karunia-Nya kepadamu, wahai Baginda Rasulullah SAW. Selamat memperingati Maulid Nabi.

5. Selamat memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW. Semoga segala kebaikan Rasulullah SAW mengajarkan dan menginspirasi kita untuk membuat hidup lebih baik.

6. Selamat Memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW 12 Rabiul Awal 1445 H. Jadikan Maulid Nabi Muhammad sebagai momentum untuk memperbaiki diri dan meneladani kehidupan Nabi Muhammad agar selamat dunia dan akhirat.

7. Selamat merayakan Maulid Nabi. Semoga akhlak dan tingkah laku kita mencerminkan orang yang beriman dan bertakwa.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas