Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Contoh Surat Lamaran untuk Daftar PPPK Teknis 2023, Beserta Link Download

Simak contoh surat lamaran untuk daftar PPPK Teknis 2023. Dilengkapi dengan link download dokumennya.

Penulis: Enggar Kusuma Wardani
Editor: Nuryanti
zoom-in Contoh Surat Lamaran untuk Daftar PPPK Teknis 2023, Beserta Link Download
rekrutmen.kemenkeu.go.id
Contoh surat lamaran untuk daftar PPPK Teknis 2023 beserta link downloadnya. Berisi permohonan peserta untuk melamar seleksi PPPK Teknis kepada instansi yang akan dilamar. 

SURAT LAMARAN PPPK TENAGA TEKNIS

YTH.

MENTERI PERTAHANAN

REPUBLIK INDONESIA

DI

JAKARTA

Saya yang bertanda tangan di bawah ini:

Berita Rekomendasi

Nama :

Tempat, tanggal lahir :

Nomor KTP :

Pendidikan :

Jabatan yang dilamar :

Unit kerja yang dilamar :

Alamat domisilisaat ini :

Alamat sesuaiKTP :

Nomor HP :

Alamat email :

dengan ini menyampaikan surat lamaran agar dapat mengikuti Seleksi Pengadaan PPPK di lingkungan Kementerian Pertahanan Tahun Anggaran 2023.

Sebagai bahan pertimbangan, saya sampaikan hal-hal sebagai berikut:

1. Surat lamaran yang diketik menggunakan komputer dan ditujukan kepada Menteri Pertahanan di Jakarta dan dibubuhi e-materai atau materai fisik Rp10.000 dan ditandatangani.

2. Kartu Tanda Penduduk (KTP) elektronik asli atau Surat Keterangan Kependudukan dari Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Dukcapil).

3. Ijazah asli atau bagi lulusan perguruan tinggi luar negeri, telah memperoleh surat keputusan penyetaraan ijazah dari kementerian yang menyelenggarakan urusan pemerintahan di bidang Pendidikan.

4. Transkrip nilai asli atau bagi lulusan perguruan tinggi luar negeri melampirkan transkrip nilai dan surat keputusan hasil konversi nilai Indeks Prestasi Kumulatif (IPK) dari kementerian yang menyelenggarakan urusan pemerintahan di bidang pendidikan.

5. Pas foto terbaru menggunakan pakaian formal dengan latar belakang warna merah.

6. Surat Pernyataan 5 (lima) poin yang sudah ditandatangani dan dibubuhi e- materai.

7. Surat Rekomendasi Pengalaman Kerja dan Berkinerja Baik minimal 2 (dua) tahun.

8. Pelamar penyandang disabilitas wajib menyertakan:

a. dokumen/surat keterangan resmi dari rumah sakit pemerintah/puskesmas yang menyatakan jenis dan derajat kedisabilitasannya; dan

b. tautan/link video singkat yang menyatakan kegiatan sehari-hari dalam menjalankan aktivitas sesuai jabatan yang akan dilamar.

Demikian surat lamaran ini saya buat. Adapun seluruh data dan dokumen yang saya berikan adalah benar. Apabila dikemudian hari ditemukan data yang tidak benar, maka saya menerima keputusan panitia untuk membatalkan keikutsertaan/ kelulusan saya pada seleksi PPPK Tenaga Teknis di lingkungan Kementerian Pertahanan Republik Indonesia Tahun Anggaran 2023. Atas perhatiannya saya ucapkan terima kasih.

(kota), (tanggal) (bulan) 2023

Yang membuat pernyataan,

Materai Rp 10.000 dan tandatangan

(Nama Lengkap)

Link download surat lamaran >>> Klik di sini

Baca juga: BPKP Buka 255 Formasi PPPK Tenaga Teknis 2023, Ini Kebutuhan Jabatan dan Besaran Gajinya

Contoh Surat Lamaran PPPK Teknis 3

SURAT LAMARAN PPPK TEKNIS

YTH. MENTERI KEUANGAN REPUBLIK INDONESIA
DI JAKARTA

Saya yang bertanda tangan di bawah ini:

Nama :

Tempat, tanggal lahir :

Nomor KTP :

Pendidikan :

Jabatan yang dilamar :

Unit kerja yang dilamar :

Alamat domisili saat ini :

Alamat sesuai KTP :

Nomor HP :

Alamat email :

dengan ini menyampaikan surat lamaran agar dapat mengikuti Seleksi Rekrutmen PPPK Teknis di lingkungan Kementerian Keuangan Tahun 2023. Sebagai bahan pertimbangan, saya sampaikan hal-hal sebagai berikut:

1. Pasfoto terbaru menggunakan pakaian formal dengan latar belakang warna merah;

2. Scan Kartu Tanda Penduduk (KTP) asli/Surat Keterangan asli telah melakukan perekaman kependudukan yang dikeluarkan oleh Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil yang masih berlaku;

3. Scan Ijazah asli;

4. Scan Transkrip nilai asli;

5. Scan Surat Keterangan memiliki pengalaman di bidang kerja yang relevan dengan Jabatan yang dilamar sesuai dengan ketentuan persyaratan;

6. Scan Surat Pernyataan Data Diri Pelamar yang sudah ditandatangani dan dibubuhi e-meterai Rp10.000;

7. Scan Daftar Riwayat Hidup atau Curriculum Vitae yang sudah ditandatangani;

8. Dokumen lainnya sesuai ketentuan persyaratan khusus jabatan yang dilamar;

9. Scan dokumen / surat keterangan resmi dari Rumah Sakit Pemerintah / Puskesmas yang menyatakan jenis dan derajat kedisabilitasan. (bagi pelamar disabilitas)

Demikian surat lamaran ini saya buat. Adapun seluruh data dan dokumen yang saya berikan adalah benar. Apabila di kemudian hari ditemukan data yang tidak benar, maka saya menerima keputusan panitia untuk membatalkan keikutsertaan / kelulusan saya pada seleksi PPPK Teknis di lingkungan Kementerian Keuangan Tahun 2023. Atas perhatiannya saya ucapkan terima kasih.

(kota), (tanggal) (bulan) (tahun)

Yang membuat pernyataan,

e-meterai Rp 10.000 dan tandatangan

(Nama Lengkap)

Link download surat lamaran >>> Klik di sini

(Tribunnews.com/Enggar Kusuma)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas