Server Pendaftaran CPNS 2023 Eror, Warganet Banjiri Komentar IG BKN hingga Minta Perpanjangan Waktu
Server daftar CPNS 2023, https://sscasn.bkn.go.id/, eror. Warganet banjiri kolom komentar IG BKN hingga meminta perpanjangan waktu pendaftaran CPNS.
Penulis: Pondra Puger Tetuko
Editor: Tiara Shelavie
TRIBUNNEWS.COM - Pendaftaran CPNS 2023 berakhir hari ini, Selasa 9 Oktober 2023, pukul 23.59 WIB.
Namun, saat ini server SSCASN untuk mendaftar CPNS 2023 malah mengalami masalah atau down.
Hal ini terjadi saat Tribunnews.com mencoba mengakses laman https://sscasn.bkn.go.id/, yang mana tertera keterangan 'website sedang maintenance'.
Akibat masalah ini membuat para netizen geram karena tidak dapat melanjutkan pendaftaran CPNS 2023 di hari terakhir ini.
Baca juga: Portal SSCASN Maintenance di Hari Terakhir Pendaftaran CPNS dan PPPK 2023, Ini Penyebabnya
Akun Instagram @bkngoidofficial pun dibanjiri komentar para warganet, hingga ada juga yang meminta untuk memperpajang waktu pendaftaran CPNS 2023 ini.
"MIN PLISS PERPANJANG DONG" @quwiiq
"PERPANJANG MASA PENDAFTARAN MIN..." @rizky_taaaa
"perpanjang dong min:( stress banget ini" @noviardhta
"Hidup perpanjang masa pendaftaran" @fahrurrozi242604
"Semoga masih ada perpanjangan waktu" @stevanus4224
"tambah hari aja bisa gakk, ini kasian masih banyak yg terkendala grgr server/ematerai nyaa" @nenengn_y
Hingga pukul 17. 50 WIB, terdapat lebih dari 5 ribu komentar yang membanjiri postingan @bkngoidofficial.
Bahkan ada juga yang mengatakan masalah pada server SSCASN ini terjadi sejak kemarin.
"SOLUSI APA NI MIN? ERROR LOH DAH 3 HARI NII" @afdhal_marwan
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.