Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

VIDEO WAWANCARA EKSKLUSIF Projo Hampir Pasti Dukung Prabowo Subianto

Panel juga tak memungkiri jika dari 13 gelaran Konferda di daerah muncul usulan nama Capres yang akan didukung, yakni Prabowo

Editor: Srihandriatmo Malau

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Ketua Badan Pemilihan Presiden (Bapilpres) Pro Jokowi (Projo), Panel Barus mengungkapkan organ relawannya akan menggelar Rapat Kerja Nasional (Rakernas) pada 14-15 Oktober 2023, di Indonesia Arena GBK, Senayan Jakarta.

Rakernas kali ini merupakan puncak rapat kerja yang dilakukan Projo menjelang Pemilu 2024.

Apalagi, sebelum menuju acara Rakernas di Jakarta, pengurus Projo di 13 Provinsi telah melakukan Konferensi Daerah (Konferda) untuk menyerap aspirasi serta menyusun harapan rakyat soal sosok pemimpin ke depan.

Hal itu disampaikan Panel Barus saat sesi wawancara eksklusif dengan Direktur Pemberitaan Tribun Network, Febby Mahendra Putra di Studio Tribunnews, Palmerah, Jakarta, pada Jumat (6/10/2023).

Ada dua tujuan digelarnya Konferda di sejumlah wilayah di Indonesia.

Pertama, tentu Projo ingin melakukan konsolidasi mesin serta verifikasi kepengurusan di daerah.

Lalu, kedua, menjaring aspirasi dan usulan dari teman-teman Projo di daerah terkait sosok pemimpin ke depan, baik figur Capres maupun Cawapres yang akan di dukung di Pilpres 2024.

Berita Rekomendasi

Bendahara DPP Projo ini juga mengatakan, usulan yang dirumuskan dan diputuskan di Konferda akan di bawa menuju Rakernas Jakarta sebagai keputusan final, sikap politik Projo menyongsong Pemilu 2024.

Panel juga tak memungkiri jika dari 13 gelaran Konferda di daerah muncul usulan nama Capres yang akan didukung, yakni Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto.

Selain itu, muncul juga usulan sejumlah nama calon wakil presiden yang akan dipasangan dengan Prabowo Subianto.

Panel juga mengatakan bahwa Presiden RI yang juga Ketua Dewan Pengarah Projo, Joko Widodo (Jokowi) akan membuka langsung acara Rakernas 14-15 Oktober 2023 tersebut.

Simak wawancara lengkap dengan Panel Barus bersama Direktur Pemberitaan Tribun Network, Febby Mahendra Putra.(*)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas