Berita Foto: Warna-warni Massa Aksi Bela Palestina di Kawasan Monas
Lautan manusia memadati kawasan Monumen Nasional untuk menyampaikan aspirasi dukungan mereka kepada perjuangan rakyat Palestina yang dijajah Israel.
Penulis: Choirul Arifin
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Lautan manusia memadati kawasan Monumen Nasional (Monas) di Jakarta Pusat pagi ini untuk menyampaikan aspirasi dukungan mereka kepada perjuangan rakyat Palestina yang kedaulatan negerinya dijajah Israel, Minggu (5/11/2023).
Massa kompak mengenakan busana putih dengan membawa atribut dan bendera Palestina di aksi ini. Massa berdatangan dari berbagai wilayah di Jabodetabek menggunakan mobil pribadi, bus hingga kereta Commuter Line yang berdatangan sejak selepas shubuh menuju Monas.
Bahkan, sejumlah peserta aksi sudah tiba di kawasan Monas sejak Sabtu malam, 4 November 2023.
Kegiatan ini diikui sejumlah elemen masyarakat lintas agama dan organisasi masyarakat. Sejumlah pejabat negara dan politisi seperti Menteri Luar Negeri Retno Marsudi dan Ketua DPR RI Puan Maharani serta Jusuf Kalla juga hadir di aksi yang diselenggarakan oleh Majelis Ulama Indonesia (MJI) Pusat ini.
Aksi berlangsung sejak pukul 06.00 WIB pagi hingga 10.00 WIB.
"Acara dimulai sejak sembilan pagi sampai selesai. Aliansi rakyat Indonesia lintas agama, lintas agama, lintas ormas diundang ikut aksi bela Palestina," ujar Ketua MUI Bidang Hubungan Luar Negeri dan Kerja Sama Internasional Sudarnoto Abdul Hakim dalam konferensi pers di Jakarta, Kamis, (2/11/2023).
Berikut rekaman kamera suasana aksi Bela Palestina pagi ini di kawasan Monas:
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.