Laksdya TNI Purn. Mintoro Yulianto
Laksdya TNI (Purn.) Mintoro Yulianto adalah jenderal asal Cimahi yang pernah menjabat sebagai Wakasal.
Penulis: Rakli Almughni
TRIBUNNEWS.COM - Laksamana Madya TNI (Purnawirawan) atau Laksdya TNI (Purn.) Mintoro Yulianto adalah mantan Wakil Kepala Staf Angkatan Laut (Wakasal).
Jenderal bintang tiga ini tercatat menjabat sebagai Wakasal pada tahun 2019.
Semasa dinasnya, Laksdya Mintoro juga pernah menduduki posisi sebagai Panglima Komando Armada II (Pangarmada II).
Adapun Mintoro Yulianto resmi pensiun sebagai perwira tinggi (Pati) TNI Angaktan Laut (AL) pada tahun 2020.
Laksdya Mintoro Yulianto lahir di Cimahi, Jawa Barat, pada tanggal 21 Juli 1962.
Ia merupakan lulusan Akademi Angkatan Laut (AAL) tahun 1986.
Sederet pendidikan umum dan militer yang pernah ditempuhnya antara lain adalah S1. Fisip/Adm Niaga, UHT-SBY (Universitas Hang Tuah), S2. Administrasi Publik, UWP -SBY (Universitas Wijaya Putra) TH. 2003, Sus Alut Baru TH. 1986, Diklapa I SBA Angk-4 TA. 1990/1991, Diklapa II Koum Angk-8 TA. 1994/1995, Seskoal Angk-37 TA. 1999/2000, Dikreg Sesko TNI Angk-38 TA. 2011, dan Dikreg (PPRA) Lemhannas RI Angk- L TH. 2013.
Baca juga: Laksdya TNI Maman Firmansyah
Baca juga: Letjen TNI Purn. Erwin Syafitri
Nama lengkapnya adalah Laksdya TNI (Purn.) Mintoro Yulianto, S.Sos., M.Si.
Perjalanan Karier
Karier Mintoro Yulianto sudah malang melintang di dalam kemilteran tanah air.
Berbagai jabatan strategis di institusi TNI AL sudah pernah diembannya.
Mintoro tercatat pernah menjabat sebagai Komandan KRI Sungai Gerong 906 (1996), Komandan KRI Pulau Rupat 712 (1998), Komandan KRI Hasan Basri 382 (2000), Komandan Lanal Banyuwangi (2001), dan Komandan KRI NaIa 363 (2003).
Selain itu, jenderal asal Cimahi ini juga sempat menduduki posisi sebagai Komandan KRI Arun 903 (2004), Komandan KRI Tanjung Fatagar (2005), Komandan Satlinlamil Jakarta (2006), Komandan Lanal Batam (2007), dan Kasubdep Operasi Gabungan Seskoal (2008).
Tak sampai di situ, Laksdya Mintoro juga pernah menjabat sebagai Paban V Straops Sopsal (2008), Komandan Pusdikpel Kodikal (2008), Kepala Staf Guspurlabar (2010), Sahli Panglima B Han Koarmatim (2011), Asops Pangkolinlamil (2011), Asops Pangarmatim (2012), dan Sahli Panglima A Wilnas Koarmatim (2013).