Presiden Jokowi Pimpin Upacara Peringatan Hari Pahlawan di TMP Kalibata
Upacara peringatan Hari Pahlawan dimulai pada pukul 08.12 WIB, tampak Jokowi menggunakan kemeja berwarna hitam lengkap dengan peci.
Penulis: Fahdi Fahlevi
Editor: Dewi Agustina
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Fahdi Fahlevi
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Presiden Joko Widodo menjadi inspektur upacara ziarah nasional pada peringatan Hari Pahlawan di Taman Makam Pahlawan (TMP) Kalibata, Jakarta, Jumat (10/11/2023).
Upacara dimulai pada pukul 08.12 WIB, tampak Jokowi menggunakan kemeja berwarna hitam lengkap dengan peci.
Bertindak sebagai komandan upacara, Kepala Dinas Operasi Lanud Halim P Kolonel Pnb Puguh Yulianto.
Upacara ini kemudian dilanjutkan dengan penghormatan kepada arwah pahlawan.
Baca juga: Jelang Hari Pahlawan, Rieke Rilis Versi Baru Lagu Yaa Lal Wathon
"Penghormatan kepada arwah pahlawan gerak," ucap Kolonel Pnb Puguh Yulianto.
Pada pukul 08.13 WIB dilanjutkan dengan mengenang pertemuan 10 November 1945 di Surabaya.
Terdengar bunyi sirine yang diputar selama dua menit.
Kemudian pukul 08.15 WIB, Jokowi mengajak seluruh peserta upacara untuk mengheningkan cipta.
"Untuk mengenang jasa para pahlawan dan para pejuang bangsa, mengheningkan cipta dimulai," kata Jokowi.
Kemudian dilanjutkan dengan peletakan karangan bunga oleh presiden Jokowi.
Lalu Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas memimpin pembacaan doa dalam upacara ziarah nasional di TMP kalibata pada pagi hari itu.
Baca juga: Twibbon Hari Pahlawan 10 November 2023 dari Kemensos dan Cara Share ke Media Sosial
Setelah upacara Presiden Jokowi akan meresmikan penganugerahan gelar pahlawan nasional 2023 di Istana Negara.
Terdapat enam tokoh yang akan mendapat gelar Pahlawan Nasional dari Presiden Joko Widodo yaitu:
- Ida Dewa Agung Jambe, Bali
- Bataha Santiago, Sulawesi Utara
- M Tabrani, Jawa Timur
- Ratu Kalinyamat, Jawa Tengah
- KH Abdul Chalim, Jawa Barat
- KH Ahmad Hanafiah, Lampung