Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Laksda TNI Budi Purwanto Berkomitmen Bawa Pushidrosal Jadi Lebih Baik Lagi

Danpushidrosal Laksamana Muda (Laksda) TNI Budi Purwanto berkomitmen membawa Pushidrosal jadi lebih baik.

Penulis: Rahmat Fajar Nugraha
Editor: Adi Suhendi
zoom-in Laksda TNI Budi Purwanto Berkomitmen Bawa Pushidrosal Jadi Lebih Baik Lagi
Tribunnews.com/ Rahmat W Nugraha
Danpushidrosal Laksamana Muda (Laksda) TNI Budi Purwanto di Mako Pushidrosal, Jakarta Utara, Senin (20/11/2023). 

Laporan Wartawan Tribunnews.com Rahmat W Nugraha

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Danpushidrosal Laksamana Muda (Laksda) TNI Budi Purwanto berkomitmen membawa Pushidrosal jadi lebih baik selepas kepemimpinan Laksamana Madya (Laksdya) TNI Nurhidayat.

Diketahui Senin (20/11/2023) Pusat Hidro-Oseanografi TNI AL (Pushidrosal) punya komandan baru.

Laksdya TNI Nurhidayat yang memasuki masa purna tugas digantikan Laksda TNI Budi Purwanto.

"Sebagai komandan baru saya menyadari karena saya juga wakilnya Pak Nurhidayat apa yang beliau sudah kerjakan sudah bagus. Dan saya akan teruskan apa-apa yang menjadi program beliau, kebijakan-kebijakan beliau akan saya lanjutkan," kata Danpushidrosal Laksda TNI Budi Purwanto dalam pidatonya pada acara sambut di Mako Pushidrosal, Jakarta Utara, Senin (20/11/2023).

Kemudian, ia meminta dukungan dari prajurit-prajurit Pushidrosal untuk mendukung kepemimpinannya.

Baca juga: Pushidrosal Punya Komandan Baru, Laksdya Nurhidayat Resmi Digantikan Laksda Budi Purwanto 

"Karena itu, saya mohon dukungan dari seluruh prajurit-prajurit Pushidrosal untuk dukungan yang diberikan kepada beliau, juga diberikan kepada saya," ujarnya.

Berita Rekomendasi

Danpushidrosal Laksda TNI Budi Purwanto menegaskan karena sudah beberapa tahun dirinya di Pushidrosal.

Ia akan membawa instansi yang dipimpinnya tersebut bekerja lebih keras lagi.

"Dan mungkin saya akan lebih ngebut. Kalau beliau sudah menggunakan perseneling satu, perseneling dua. Karena saya sudah tiga tahun di sini. Maka saya tahu, saya ingin ngebut gigi empat dan gigi lima" tegasnya.

Baca juga: KSAL Apresiasi Ekspedisi Jala Citra “Aurora” 2021 yang Digelar Pushidrosal

Hal itu menurutnya dikarenakan banyak yang harus dikerjakan Pushidrosal.

"Tidak mudah menjadi organisasi seperti kita. Kita dituntut menjadi performa militer tapi juga dituntut otak kita harus encer. Mari kita jadikan Pushidrosal jadi lebih baik lagi," ucapnya.

Sebagai informasi Pushidrosal bertugas menyelenggarakan survei pemetaan Hidro-Oseanografi militer maupun nasional yang meliputi survei penelitian, pemetaan laut dan publikasi.

Tak hanya itu Pushidrosal juga bertugas penerapan lingkungan laut, dan keselamatan navigasi pelayaran serta menyiapkan data.

Serta informasi di wilayah perairan dan yurisdiksi nasional dalam rangka mendukung kepentingan TNI maupun publik untuk pertahanan negara dan pembangunan nasional.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas