Peserta SKTT Jabatan Pranata Komputer pada PPPK Kemenkumham 2023 Wajib Siapkan Hal Ini
Berikut adalah hal-hal yang perlu disiapkan pendaftar jabatan Pranata Komputer pada SKTT PPPK Kemenkumham 2023 Praktik Kerja.
Penulis: Widya Lisfianti
Editor: Pravitri Retno W
TRIBUNNEWS.COM - Seleksi Kompetensi Teknis Tambahan (SKTT) PPPK Kemenkumham akan digelar mulai Sabtu, 2 Desember 2023.
Jenis Seleksi Kompetensi Teknis Tambahan meliputi praktik kerja (tenaga teknis) dan wawancara (tenaga teknis dan tenaga kesehatan).
Berikut adalah hal-hal yang perlu disiapkan pendaftar jabatan Pranata Komputer pada SKTT PPPK Kemenkumham 2023 Praktik Kerja:
1. Ahli Pertama - Pranata Komputer
a. Pelamar menyiapkan dan menginstalasi aplikasi IDE yang digunakan untuk membuat program contoh: visual studio code, sublime, eclipse, dan sebagainya;
b. Pelamar akan membuat aplikasi berbasis web dengan bahasa pemrograman apapun (diperbolehkan menggunakan framework) dengan data yang disediakan pada saat ujian;
Baca juga: Link Jadwal SKTT PPPK Kemenkumham 2023: Praktik Kerja dan Wawancara
c. Pelamar menyiapkan container untuk menjalankan web server yang berdiri sendiri contoh: XAMPP, LAMPP, Docker, NodeJS, dan sebagainya yang sesuai bahasa pemrograman yang dikuasai;
d. Pelamar menyiapkan database server seperti phpmyadmin mysql atau docker mysql;
e. Pelamar menyiapkan relational database management system (RDBMS) dan menginstalasi aplikasi yang digunakan untuk mengelola dan menjalankan query database mysql;
f. Pelamar menyiapkan aplikasi untuk pengolah kata seperti Microsoft Word atau Apache Open Office;
g. Pelamar membawa komputer sendiri dan sudah ter-install aplikasi yang disebutkan di huruf a hingga f.
2. Terampil - Pranata Komputer
a. Pelamar menyiapkan relational database management system (RDBMS) dan menginstalasi aplikasi yang digunakan untuk mengelola dan menjalankan query database mysql (untuk prakom terampil);
b. Pelamar menyiapkan database server seperti phpmyadmin mysql atau docker mysql;