Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Jokowi Kunjungan Kerja ke Jateng, Tanam Padi hingga Resmikan Terminal

Jokowi melakukan kunjungan kerja di Jateng, agendanya menanam padi, menyerahkan bantuan bagi masyarakat terdampak El Nino dan meresmikan terminal.

Penulis: Taufik Ismail
Editor: Theresia Felisiani
zoom-in Jokowi Kunjungan Kerja ke Jateng, Tanam Padi hingga Resmikan Terminal
Sekretariat Presiden
Presiden Joko Widodo (Jokowi) tiba di Pangkalan Utama TNI AD (Lanumad) Ahmad Yani, Kota Semarang untuk melakukan kunjungan kerja di Provinsi Jawa Tengah pada Rabu, (13/12/2023). 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Presiden Joko Widodo (Jokowi) tiba di Pangkalan Utama TNI AD (Lanumad) Ahmad Yani, Kota Semarang untuk melakukan kunjungan kerja di Provinsi Jawa Tengah pada Rabu, (13/12/2023).

Dengan menggunakan pesawat kepresidenan Indonesia-1, Presiden tiba di Semarang sekitar pukul 07.35 WIB.

Baca juga: TPN Ganjar: Prabowo Gagal Jadi Jokowi, Emosional saat Debat

Dikutip dari Sekretariat Presiden, Presiden Jokowi tampak disambut oleh Pj. Gubernur Jawa Tengah Nana Sudjana, Pangdam IV/Diponegoro Mayjen TNI Widi Prasetijono, Kapolda Jawa Tengah Irjen Pol. Ahmad Luthfi, dan Komandan Lanumad Ahmad Yani Kolonel Cpn Ihwan Okti Riyadi, saat tiba di Lanumad Ahmad Yani.

Dari Semarang, Presiden Jokowi langsung menuju Kabupaten Pekalongan untuk meninjau penanaman padi di Kecamatan Kesesi.

Setelah itu, Presiden Jokowi akan menuju Alun-Alun Kabupaten Pekalongan untuk menghadiri acara Pembinaan Petani dan Penyuluh Pertanian se-Jawa Tengah.

Selanjutnya, Kepala Negara diagendakan untuk meninjau fasilitas dan proses belajar di SMKN 1 Kedungwuni.

Pada siang harinya, Presiden akan menuju Kantor Pos Pekalongan untuk menyerahkan bantuan langsung bagi masyarakat terdampak El Nino.

Baca juga: Prabowo-Ganjar Saling Semprot Soal Pupuk Sulit Diperoleh Petani di Jateng hingga Papua

Berita Rekomendasi

Agenda Presiden berikutnya yaitu menuju Gudang Bulog Kabupaten Pekalongan.

Presiden akan meninjau stok beras di gudang tersebut sekaligus menyerahkan bantuan pangan bagi masyarakat penerima manfaat.

Dari Pekalongan, Presiden Jokowi akan bergerak menuju Kota Salatiga. Di sana, Presiden akan meresmikan Terminal Tingkir berikut dua terminal lainnya, yakni Terminal Paya Ilang Takengon di Kabupaten Aceh Tengah, dan Terminal Anak Air di Kota Padang.

Turut mendampingi Presiden Jokowi dalam penerbangan menuju Provinsi Jawa Tengah yaitu Menteri Investasi/Kepala BKPM Bahlil Lahadalia, Sekretaris Militer Presiden Mayjen TNI Rudy Saladin, dan Komandan Paspampres Meelopen Brigjen TNI Achiruddin.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas