Mayjen TNI Dr. R. Nugraha Gumilar, S.E., M.Sc
Mayor Jenderal atau Mayjen TNI Dr. R. Nugraha Gumilar, S.E., M.Sc adalah seorang perwira tinggi (Pati) di dalam TNI Angkatan Darat (AD).
Penulis: Rakli Almughni
TRIBUNNEWS.COM - Mayor Jenderal atau Mayjen TNI Dr. R. Nugraha Gumilar, S.E., M.Sc adalah seorang perwira tinggi (Pati) di dalam TNI Angkatan Darat (AD).
Di TNI AD, jenderal bintang dua ini diamanahkan untuk mengemban jabatan sebagai Kepala Pusat Penerangan (Kapuspen) TNI.
Pria yang akrab disapa Gumilar ini sudah menduduki posisi sebagai Kapuspen TNI sejak Desember 2023.
Sebelum itu, Mayjen Nugraha Gumilar sempat terlebih dahulu menjabat sebagai Pa Sahli Tk. II Kasad Bid. Kamteror.
Nugraha Gumilar lahir di Bandung, Jawa Barat (Jabar), pada tanggal 23 Januari 1968.
Dia merupakan lulusan Akademi Militer (Akmil) Magelang Abituren 1989 Korp Zeni.
Selain itu, Gumilar juga tercatat sebagai lulusan University Of Madras dan Unversis Pakuan.
Nama lengkapnya adalah Mayjen TNI Dr. R. Nugraha Gumilar, S.E., M.Sc.
Baca juga: Mayjen TNI Achiruddin, S.E.
Baca juga: Brigjen Pol. Dr. Nurul Azizah, S.I.K., M.Si.
Perjalanan Karier
Karier Mayjen Gumilar sudah malang melintang di dalam kemiliteran tanah air.
Berbagai jabatan strategis di institusi TNI AD sudah pernah diembannya.
Ia tercatat pernah menjabat sebagai Kepala Dinas Informasi dan Pengolahan Data TNI AD.
Selain itu, pada tahun 2020 hingga 2022, Gumilar juga sem[at mengisi kursi jabatan sebagai Komandan Politeknik TNI AD (Poltekad) Malang.
Di tahun yang sama, Gumilar kemudian ditunjuk menjadi Pa Sahli Tingkat II Kasad Bidang Keamanan terhadap Terorisme (Kamteror).