Pastikan Keamanan Selama Perayaan Natal dan Tahun Baru, Kapolri Sebut 18 Terduga Teroris Diamankan
Sigit menjelaskan, bahwa penangkapan 18 terduga teroris itu merupakan langkah pengamanan jalannya kegiatan perayaan Nataru agar tidak terganggu.
Penulis: Fahmi Ramadhan
Editor: Muhammad Zulfikar
Sigit menjelaskan, bahwa komitmennya untuk menjaga keamanan jalannya Natal untuk mengawal kebebasan beribadah lantaran hal itu merupakan hak yang dijamin konstitusional.
"Kami semua siap melaksanakan kegiatan pengamanan dimana pengamanan yang dilaksanakan sebagai bentuk menjaga dan mengawal bahwa kebebasan beribadah, kebebasan untuk memilih ibadah masing-masing menjadi hak konsititusional hak asasi manusia yang harus dijaga di Republik Indonesia (RI)," jelas Sigit dalam sambutannya.
Selain itu dalam pengamanan tersebut, Sigit juga mengatakan bahwa hal itu tak hanya dilakukan oleh TNI-Polri melainkan juga ormas-ormas dari agama lainnya.
Hal tersebut kata Sigit merupakan wujud toleransi terkait keberagaman yang selama ini dimiliki oleh masyarakat tanah air.
"Tentunya ini adalah kekuatan kita untuk menjaga keberagaman yang ada sehingga menjadi satu kekuatan yang kita sinergikan untuk mewujudkan cita-cita menuju Indonesia Maju," ucapnya.
Adapun berdasarkan informasi terhimpun, Misa pertama di Gereja Katedral sendiri digelar sekitar pukul 16.30 WIB.
Kemudian akan dilanjutkan kembali pada pukul 19.00 WIB dan pukul 21.30 WIB.
Berikut adalah jadwal lengkap Ibadah Malam Misa Natal 2023 di Gereja Katedral Jakarta;
MISA MALAM NATAL -
Minggu, 24 Desember 2023
Misa I (Online & Offline) Pk. 16.30 Romo Albertus Hani Rudi, SJ
Misa II (Online & Offline) Pk. 19.00 Romo Yosephus Edi Muljono,SJ
Misa III (Offline) Pk. 21.30 Romo Yohanes Deodatus, SJ
MISA NATAL -
Senin, 25 Desember 2023
Misa Pontifikal (Online & Offline) Pk. 08.30 Uskup Ignatius Kardinal Suharyo & Kuria KAJ
Misa II (Offline) Misa Keluarga Pk. 11.00 Romo Yohanes Deodatus, SJ
Misa Sore (Online & Offline) Pk. 17.00 Romo Albertus Hani Rudi, SJ
MISA TUTUP TAHUN (TE DEUM) -
Minggu, 31 Desember 2023
Misa Syukur Pk. 18.00 Romo Albertus Hani Rudi, SJ & Konselebrasi
MISA TAHUN BARU - Senin, 1 Januari 2024
Misa Pagi Pk. 08.30 Romo Yohanes Deodatus, SJ
Misa Siang Pk. 11.00 Romo Albertus Hani Rudi, SJ
Misa Sore Pk. 18.00 Romo Yosephus Edi Muljono, SJ.