Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Tingkatkan Layanan Haji Khusus, SATHU Jalin Kerja Sama dengan Saudi Airlines

Forum Silaturahmi Asosiasi Travel Haji dan Umrah (SATHU) menjalin kerja sama dengan Saudi Airlines dalam penanganan haji khusus.

Penulis: Fahdi Fahlevi
Editor: Malvyandie Haryadi
zoom-in Tingkatkan Layanan Haji Khusus, SATHU Jalin Kerja Sama dengan Saudi Airlines
Tribunnews.com/Fahdi
Forum Silaturahmi Asosiasi Travel Haji dan Umrah (SATHU) menjalin kerja sama dengan Saudi Airlines dalam penanganan haji khusus. 

Laporan wartawan Tribunnews.com, Fahdi Fahlevi

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Forum Silaturahmi Asosiasi Travel Haji dan Umrah (SATHU) menjalin kerja sama dengan Saudi Airlines dalam penanganan haji khusus.

Kerja sama ini ditandai dengan penandatanganan Memorandum of Understanding oleh Ketua Dewan Pembina Forum SATHU Fuad Hasan Masyhur dengan CEO Saudia Hajj Services Amer Saleh di Hotel Intercontinental Dar Al Tawhid, Mekkah, Arab Saudi.

Ketua Dewan Pembina Forum SATHU Fuad Hasan Masyhur mengungkapkan kerja sama ini meliputi penerbangan, transportasi, hingga pelayanan di Mina.

"Kami bersama Saudi ariline menyepakati untuk memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat yang akan melakukan haji dan umrah," ujar Fuad.

Fuad mengatakan kerja sama ini dilakukan oleh Forum SATHU untuk mendukung langkah Pemerintah memberikan 10 ribu kuota tambahan haji khusus.

Menurutnya, langkah ini untuk mendukung pelayanan terbaik untuk jemaah.

BERITA REKOMENDASI

"Agar nantinya kuota yang sudah diberikan pemerintah dapat tertangani dengan baik, maka, Forum SATHU berinisiatif dan ini adalah kerja sama dengan Saudi Airlines dalam menangani pelayanan baik di Arafah maupun di Mina," tutur Fuad.

"Insya Allah pelayanan yang eksklusif sejak dari tiba di Saudi akan mendapatkan yang super terbaik. Kami akan memberikan pelayanan yang terbaik bagi pelayanan haji," tambah Fuad.

Bahkan tahun ini, rencananya akan dibangun satu pemondokan jemaah di Mina dalam bentuk gedung. Sebelumnya pemondokan di Mina hanya berbentuk tenda.

Jemaah Indonesia bakal mendapatkan pelayanan tersebut dalam penyelenggaraan ibadah haji.

"Kami akan mendapatkan dua Building untuk penanganan jemaah, itu yang kami harapkan agar benar benar masyarakat ketika melaksanakan ibadah haji dapat melaksanakan dengan penuh ketenangan," kata Fuad.


Sementara itu, CEO Saudia Hajj Services Amer Saleh menyambut baik kerja sama pihaknya dengan Forum SATHU.

Amer mengaku sangat terhormat dapat bekerjasama dengan Forum SATHU dalam pelayanan jemaah haji

"Kami merasa terhormat bekerjasama dengan bapak Fuad dari Forum SATHU. Alhamdulillah kami menandatangani kerja sama ini," ucap Amer.

Saudi Airlines telah mendapatkan izin dari Kerajaan Arab Saudi untuk penanganan tiket penerbangan, transportasi, dan pelayanan di Arafah, Muzdalifah, dan Mina.

Amer menilai kerja sama dengan Forum SATHU, karena memiliki segmen yang sangat baik di Indonesia.

"Kami merancang produk kami dalam level yang sangat tinggi. Dibuat untuk VVIP. Kami memilih SATHU karena mereka memiliki segmen yang bagus di pasar Indonesia," tutur Amer.

Seperti diketahui, Pemerintah Indonesia mengalokasikan tambahan kuota haji khusus sebanyak 10 ribu orang.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas