Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Profil AHY Agus Harimurti Yudhoyono, Ketua Umum Demokrat Dilantik jadi Menteri ATR/BPN

Profil Agus Harimurti Yudhoyono(AHY) resmi dilantik Presiden Joko Widodo (Jokowi) hari ini, Rabu (21/2/2024).

Penulis: Suci Bangun Dwi Setyaningsih
Editor: Sri Juliati
zoom-in Profil AHY Agus Harimurti Yudhoyono, Ketua Umum Demokrat Dilantik jadi Menteri ATR/BPN
Tangkap layar kanal YouTube Sekretariat Presiden
Profil Agus Harimurti Yudhoyono(AHY) resmi dilantik Presiden Joko Widodo (Jokowi) hari ini, Rabu (21/2/2024) di Istana Negara, Jakarta. 

TRIBUNNEWS.COM - Profil Agus Harimurti Yudhoyono(AHY) resmi dilantik Presiden Joko Widodo (Jokowi) hari ini, Rabu (21/2/2024).

Selain AHY, sosok Hadi Tjahjanto juga dilantik dalam Kabinet Indonesia Maju (KIM).

AHY dilantik menjadi Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala Badan Pertanahan Nasional (BPN), sedangkan Hadi menjadi Menko Polhukam.

Presiden Joko Widodo (Jokowi) melantik langsung dua tokoh tersebut, di Istana Negara, Jakarta.

Dalam proses pelantikan, AHY dan Hadi Tjahjanto pun telah menandatangani berita acara pelantikan dan mengucapkan sumpah janji atas amanah yang diembannya.

"Demi Allah saya bersumpah, bahwa saya akan setia kepada Undang-Undang Dasar Negara RI tahun 1945, serta akan menjalankan segala peraturan perundang-undangan dengan selurus-lurusnya demi darmabakti kepada bangsa dan negara, bahwa saya dalam menjalankan tugas dan jabatan akan menjunjung tinggi etika dan jabatan, bekerja dengan baik-baiknya dengan penuh tanggung jawab," ucap Jokowi diikuti AHY dan Hadi Tjahjanto.

Dengan begitu, kedua tokoh tersebut, resmi dilantik menjadi Menteri ATR/BPN dan Menko Polhukam sisa masa jabatan periode 2019-2024.

Berita Rekomendasi

Pelantikan para menteri negara sisa masa jabatan periode 2019-2024 ini, berdasarkan Surat Keputusan Presiden Republik Indonesia Nomor 34/PTahun 2024 tentang Pemberhentian dan Pengangkatan Menteri Negara Kabinet Indonesia Maju Periode Tahun 2019-2024.

Profil AHY

AHY memiliki nama lengkap Agus Harimurti Yudhoyono. Ia merupakan anak pertama pasangan Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) dan Kristina Herrawati (Ani Yudhoyono).

Diketahui SBY merupakan Presiden Republik Indonesia ke-6 Republik Indonesia.

AHY tumbuh di tengah keluarga militer, ayahnya merupakan jenderal TNI purnawirawan, sedangkan kakeknya adalah Letjen TNI Purn Sarwo Edhie Wibowo.

Baca juga: AHY Minta Restu ke SBY dan Lapor Prabowo Usai Ditunjuk Jokowi Jadi Menteri ATR/BPN

Semasa kecil, Agus Harimurti Yudhoyono berpindah-pindah tempat tinggal karena mengikuti penugasan ayahnya, Susilo Bambang Yudhoyono.

Mengenai kehidupannya, AHY memiliki istri bernama Annisa Pohan.

Keduanya dikaruniai putri, bernama Almira Tunggadewi Yudhoyono.

Halaman
1234
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas