Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Hari Musik Nasional, 9 Maret 2024: Tema, Twibbon dan Rangkaian Acara

Berikut tema Hari Musik Nasional 9 Maret 2024, lengkap dengan twibbon dan rangkaian acaranya.

Penulis: Farrah Putri Affifah
Editor: Tiara Shelavie
zoom-in Hari Musik Nasional, 9 Maret 2024: Tema, Twibbon dan Rangkaian Acara
twibbonize.co/kolase tribunnews
Contoh Twibbon Hari Musik Nasional Berikut tema Hari Musik Nasional 9 Maret 2024, lengkap dengan twibbon dan rangkaian acaranya. 

Dalam memperingati Hari Musik Nasional 2024, Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) akan menyelenggarakan serangkaian kegiatan.

Serangkaian kegiatan ini akan digelar di dua kota yaitu Jakarta dan Surabaya, tepatnya pada 7 - 9 Maret 2024.

Berikut rangkaian acaranya yang dikutip dari laman resmi Kemdikbud:

- Kamis, 7 Maret 2024: Symphonesia Lintas Era Musik 80-an bersama Erwin Gutawa Orkestra. Acara akan diadakan di Taman Ismail Marzuki, Jakarta.

- Jumat, 8 Maret 2024: Indonesia Bermusik di Pendopo Taman Budaya Jawa Timur.

- Sabtu, 9 Maret 2024: Ada berbagai acara yang digelar pada hari ini, di antaranya:

Konser bertajuk “Musik untuk Semua” berkolaborasi bersama Dwiki Dharmawan yang diadakan di Auditorium LPP RRI Jakarta.

BERITA TERKAIT

Kemudian pelaksanaan “Musik untuk Semua” disiarkan secara dalam dan luar jaringan dengan menggandeng Persatuan Artis Penyanyi Pencipta Lagu dan Pemusik Republik Indonesia (PAPPRI) sehingga dapat disaksikan di 36 kafe dan restoran di berbagai provinsi.

Lalu juga ada Diskusi Musik Kebangsaan bersama Direktur Jenderal Kebudayaan Kemendikbudristek, Hilmar Farid, Joko S Gombloh, Isfamhari, serta beberapa ketua komunitas musik Indonesia yang diadakan di Pendopo Taman Budaya Jawa Timur.

Kemendikbudristek juga menggelar Peluncuran dan Mini Konser Kita Cinta Lagu Anak (KILA) di Taman Budaya Jawa Timur yang diisi oleh penampilan para Duta dan peserta KILA di hari yang sama.

- Puncak acara Hari Musik Nasional 2024: Konser musik Indonesia, drama musik Membangun Bangsa “Sang Garuda” yang dimainkan Komunitas Jatiswara Indonesia, dan pesan dari Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Mendikbusristek) yang digelar di Taman Budaya Jawa Timur.

(Tribunnews.com/Farrah Putri)

Artikel Lain Terkait Hari Musik Nasional 2024

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas