Soal Penganiayaan terhadap Anggota KKB Papua, Menko Polhukam: Saya Sudah Panggil Panglima TNI
Menko Polhukam, Hadi Tjahjanto, buka suara perihal dugaan penganiayaan yang dilakukan sejumlah prajurit TNI terhadap anggota KKB.
Penulis: Muhamad Deni Setiawan
Editor: Ayu Miftakhul Husna
Dinarasikan pula anggota TNI menyiksa warga sipil yang diduga jaringan TPNPB.
Selain itu, pada Jumat (22/3/2024) beredar video lain di media sosial WhatsApp.
Video tersebut menunjukkan penyiksaan serupa, tetapi dari sudut yang berbeda.
Kemiripan kedua video tersebut terdapat pada warna cat dan pola pada drum yang digunakan sebagai alat penyiksaan.
Merespons hal itu, Nugraha Gumilar mengatakan saat ini pihaknya tengah melakukan pemeriksaan.
"Diduga dilakukan oleh oknum prajurit TNI dan TNI saat ini sedang melakukan penyelidikan," kata Gumilar saat dihubungi Tribunnews.com, Jumat.
Ia menyebut saat ini TNI tengah memeriksa dan meminta keterangan sejumlah terduga pelaku yang terlihat dalam video tersebut.
"Sudah (mulai melakukan pemeriksaan atau mengumpulkan keterangan kepada terduga anggota TNI dalam video). Sekarang (pemeriksaan) sedang berjalan untuk memastikan semuanya," jelas Gumilar.
(Tribunnews.com/Deni/Abdi Ryanda Shakti)
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.