Lanjutkan 39 Tahun Kebermanfaatan, ParagonCorp Berbagi 39.000 Kebaikan di Bulan Ramadan
ParagonCorp gaungkan Kampanye Ramadan Sinergi #PenggerakKebaika dengan melaksanakan serangkaian aktivitas.
Editor: Tiara Shelavie
Alfatih Timur selaku President Kitabisa.com mengungkapkan, “Kami sangat antusias dengan ide kolaborasi ParagonCorp dalam Sinergi #PenggerakKebaikan di bulan Ramadan ini.
Semoga dengan adanya mesin #PenggerakKebaikan yang akan hadir di berbagai ruang publik dapat membuat lebih banyak orang bisa berbagi dengan pengalaman yang menyenangkan yang akhirnya dapat membantu lebih banyak orang yang membutuhkan.”
Sebagai bentuk perwujudan berbagi 39.000 kebaikan dalam kampanye Sinergi #PenggerakKebaikan di bulan suci ini, ParagonCorp bersama pemerintah dan lembaga
kemanusiaan secara konsisten melanjutkan bantuan tahap tiga.
Bantuan kemanusiaan akan disalurkan dalam bentuk makanan, obat-obatan, pakaian, tenda, serta kebutuhan lainnya untuk menyambut hari Raya Idul Fitri.
“Saat ini dunia sangat membutuhkan inisiatif-inisiatif bantuan kemanusiaan. Di Indonesia sendiri saat Kementerian Luar Negeri dan lembaga zakat membuka peluang untuk memberikan bantuan kemanusiaan, sebagian besar mereka akan mengirimkan bantuan dalam bentuk logistik. Padahal di samping itu, kita juga membutuhkan transportasi untuk mengangkut bantuan ini. Untuk itu, saat ParagonCorp mengambil peran dalam memberikan bantuan transportasi kemanusiaan yang sangat kita butuhkan agar bantuan dapat tersalurkan. Kedepannya kami harapkan inisiatif ini dapat menjadi #PenggerakKebaikan yang menginspirasi para pelaku bisnis lainnya untuk mengambil peran bantuan kemanusiaan yang lebih spesifik seperti ini.” ujar Lalu Muhamad Iqbal, Juru Bicara Kementerian Luar Negeri RI saat ditemui dalam acara Paragon
Ramadan Gathering: Sinergi #PenggerakKebaikan.
Brand-brand milik Paragon seperti Wardah, Kahf, dan Biodef, turut menghadirkan ajakan kebaikan melalui berbagai kegiatan seperti Wardah Heart to Heart, series Demi Masa #Detik-detikBerkahf, edukasi Ramadan dari Biodef hingga program mudik gratis OMG.
Untuk informasi lebih lanjut terkait kampanye “Sinergi #PenggerakKebaikan” dapat mengunjungi website https://penggerak-kebaikan.com/, serta akun Instagram resmi @paragon.id @penggerakkebaikan.paragon
Tentang Paragon Corp
ParagonCorp merupakan perusahaan konglomerasi asal Indonesia yang berdiri sejak tahun 1985.
Perjalanan ParagonCorp bermula dari perusahaan kosmetik nasional terbesar di Indonesia bernama PT Paragon Technology and Innovation yang menaungi brand-brand seperti Wardah, Make Over, Emina, Kahf, Putri, Laboré, Biodef, Instaperfect, Crystallure, Tavi, Wonderly, dan Earth Love Life.
Saat ini, ParagonCorp terus berkembang dan melebarkan sayapnya di bidang distribusi dan perdagangan langsung dengan membawahi PT Parama Global Inspira dan PT Paranova Global Optima yang menaungi brand Beyondly.
ParagonCorp bertujuan untuk menjadi perusahaan yang berkomitmen untuk memiliki pengelolaan terbaik dan berkembang terus menerus dengan bersama-sama menjadikan hari ini lebih baik dari hari kemarin.
Visi kami adalah menjadi perusahaan yang bertumbuh, bermanfaat, dan berkelanjutan.
Melalui ini, ParagonCorp berkomitmen untuk terus menghasilkan produk berkualitas yang memberikan manfaat bagi Paragonian, mitra, masyarakat, dan lingkungan dalam balutan lima nilai perusahaan (ketuhanan, keteladanan, kerendahan hati, ketangguhan, dan inovasi).