BMKG Rilis Potensi Banjir Pesisir di Wilayah Pesisir Indonesia Periode 2 - 14 April 2024
BMKG telah merilis informasi Potensi Banjir Pesisir (rob) di wilayah pesisir Indonesia periode 2 - 14 April 2024, berikut lokasi dan waktu terjadinya.
Penulis: Lanny Latifah
Editor: Tiara Shelavie
TRIBUNNEWS.COM - Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) telah merilis informasi Potensi Banjir Pesisir (rob) di wilayah pesisir Indonesia periode 2 - 14 April 2024.
Adanya fenomena Fase Bulan Baru disertai Perigee pada tanggal 9 April 2024 berpotensi meningkatkan ketinggian pasang air laut maksimum.
Berdasarkan pantauan data water level dan prediksi pasang surut, banjir pesisir (rob) berpotensi terjadi di beberapa wilayah pesisir Indonesia, diantaranya :
- Pesisir Sumatera Utara
- Pesisir Lampung
- Pesisir Banten
- Pesisir Jawa Tengah
- Pesisir NTT
- Pesisir Sulawesi Tenggara
- Pesisir Maluku
Baca juga: Supermoon Bakal Terjadi Jelang Lebaran? BMKG Minta Waspadai Potensi Banjir Rob
Adapun potensi banjir pesisir (rob) ini berbeda waktu (hari dan jam) di tiap wilayah.
Hal tersebut secara umum berdampak pada aktivitas masyarakat di sekitar pelabuhan dan pesisir, seperti:
- Aktivitas bongkar muat di pelabuhan;
- Aktivitas di pemukiman pesisir;
- Aktivitas tambak garam dan perikanan darat.
Masyarakat dihimbau untuk selalu waspada dan siaga untuk mengantisipasi dampak dari Pasang Maksimum Air Laut serta memperhatikan update informasi cuaca maritim dari BMKG.
Baca juga: BMKG: Gelombang Laut Kategori Rendah Warnai Arus Mudik Lebaran Pelabuhan Merak dan Bakauheni
Lokasi dan Waktu Terjadinya Potensi Banjir Pesisir (rob)
Selengkapnya, inilah data lengkap terkait lokasi dan waktu potensi terjadinya Banjir Pesisir (rob) periode 2 - 14 April 2024:
- Pesisir Sumatera Utara (Pesisir Belawan dan sekitarnya): 6 - 13 April 2024
- Pesisir Lampung (Pesisir Bandar Lampung, Pesisir Tanggamus, Pesisir Lampung Selatan, Pesisir Pesawaran, Pesisir timur Lampung, dan Pesisir barat lampung): 10 - 14 April 2024
- Pesisir Banten (Pesisir Kab. Pandeglang dan Pesisir Kab. Lebak): 9 - 14 April 2024
- Pesisir Jawa Tengah (Pesisir utara Jawa Tengah): 2 - 7 April 2024
- Pesisir NTT (Pesisir Kota Waingapu dan Pesisir Kab. Sikka): 7 - 10 April 2024
- Pesisir Sulawesi Tenggara (Pesisir timur Kota Kendari, Pesisir Kab.
Konawe Selatan, Pesisir Kab. Konawe, dan Pesisir Kab. Muna): 8 -14 April 2024 - Pesisir Maluku (Pesisir Kep. Kai dan Pesisir Kep. Aru): 9 - 13 April 2024
(Tribunnews.com/Latifah)
Artikel ini merupakan bagian dari Lestari KG Media, sebuah inisiatif untuk akselerasi Tujuan Pembangunan Berkelanjutan. Selengkapnya
A member of
Follow our mission at sustainabilityimpactconsortium.asia
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.