Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Pertamina Belum Putuskan Nasib Arie Febriant Usai Dibebastugaskan Akibat Ludahi Wanita yang Menegur

Skorsing yang diberikan bertujuan untuk mempermudah pelaksanaan pemeriksaan, sehingga yang bersangkutan dapat dikenakan sanksi yang tepat.

Editor: Seno Tri Sulistiyono
zoom-in Pertamina Belum Putuskan Nasib Arie Febriant Usai Dibebastugaskan Akibat Ludahi Wanita yang Menegur
Istimewa
Arie febriant dibebaskan tugaskan oleh Pertamina meski telah meminta maaf karena meludahi pemobil. Artikel ini telah tayang di WartaKotalive.com dengan judul Meski Minta Maaf, Pejabat Pertamina yang Ludahi Pemobil Dibebastugaskan, Akan 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Manajemen PT Kilang Pertamina Internasional (KPI) hingga saat ini belum memutuskan nasib Arie Febriant yang telah bersikap arogan saat ditegur parkir di jalan sempit di kawasan Jakarta.

"Belum ada update (usai dibebastugaskan)," kata Corporate Secretary PT Kilang Pertamina Internasional (KPI) Hermansyah Y Nasroen saat dihubungi Tribunnews, Sabtu (13/4/2024).

Usai video Arie viral di media sosial karena meludahi pengendara mobil lain, KPI yang merupakan anak usaha PT Pertamina (Persero) langsung mengambil sikap membebastugaskan sebagai Assistant Manager Crude Oil Domestic Supply.

Menurut Hermansyah, langkah tersebut diambil untuk mempercepat proses penjatuhan sanksi atas perilaku yang tidak memperhatikan sopan santun dan etika berperilaku di masyarakat.

Baca juga: Pegawai Pertamina Ludahi Pengendara Karena Parkir Mobil, Begini Kesaksian Penjual Gorengan

Skorsing yang diberikan bertujuan untuk mempermudah pelaksanaan pemeriksaan, sehingga yang bersangkutan dapat dikenakan sanksi yang tepat sesuai dengan ketentuan dan peraturan perusahaan.

Ia menesgaskan, Pertamina senantiasa mengedepankan perilaku yang beretika serta tidak mentolerir tindakan yang tidak sesuai hukum dan etika.

"Untuk itu, kami menyampaikan permohonan maaf atas ketidaknyamanan yang ditimbulkan. Dalam kehidupan sehari-hari Pekerja Kilang Pertamina Internasional senantiasa diwajibkan menjaga perilaku sesuai dengan tata nilai AKHLAK, termasuk menjaga kesopanan dan etika saat berperilaku," paparnya.

Respons Korban yang Diludahi

Berita Rekomendasi

Mila Hardiyanti yang merupakan sosok penegur Arie dan diludahi mengetahui pria arogan itu telah dibebastugaskan dari Pertamina.

Mila mengaku sudah saling bermaafan dengan Arie Febriant.

"Saat ini yang bersangkutan secara pribadi sudah meminta maaf kepada kami," ujar Mila.

Ia mengingatkan kepada Arie agar kasus ini dijadikan pembelajaran agar lebih bijak menggunakan fasilitas umum dan menjaga ketertiban umum.

"Serta dapat menjaga lisan dan etika dengan baik sesuai norma kehidupan bermasyarakat yang baik," lanjutnya.

Mila berterima kasih kepada masyarakat yang telah ikut membantu diangkatnya kejadian itu.

Menurutnya, masyarakat berperan besar dalam membuat pria tersebut jera.

Halaman
123
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas