Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Ukuran Cetak Kartu Peserta UTBK SNBT 2024, Lengkap dengan Cara Download

Simak ukuran cetak kartu peserta UTBK SNBT 2024. Lengkap dengan cara mengunduhnya secara online.

Penulis: Enggar Kusuma Wardani
Editor: Nanda Lusiana Saputri
zoom-in Ukuran Cetak Kartu Peserta UTBK SNBT 2024, Lengkap dengan Cara Download
Panduan Pendaftaran UTBK SNBT 2024
Contoh Kartu peserta UTBK SNBT 2024 - Ukuran mencetak kartu peserta UTBK SNBT 2024. Lengkap dengan cara unduh dan tata tertib sebelum ujian berlangsung. 

TRIBUNNEWS.COM - Berikut ukuran kartu peserta UTBK SNBT 2024 yang akan dicetak.

Berdasarkan jadwal yang telah ditentukan, UTBK SNBT 2024 gelombang 1 akan berlangsung 30 April 2024 dan 2 hingga 7 Mei 2024.

Untuk dapat mengikutinya, peserta harus membawa kartu peserta UTBK SNBT 2024.




Selain itu, kartu peserta UTBK SNBT 2024 juga berguna untuk proses daftar ulang di perguruan tinggi penerima.

Kartu peserta UTBK SNBT 2024 tersebut dapat diunduh pada akun masing-masing di laman snpmb.bppp.kemdikbud.go.id.

Setelah diunduh, kartu peserta UTBK SNBT 2024 harus dicetak dengan ukuran sebagai berikut:

Ketentuan Mencetak Kartu Peserta UTBK SNBT 2024

1. Ukuran yang disarankan untuk mencetak kartu peserta UTBK SNBT 2024 yakni sebesar A4 atau F4 dengan menggunakan kertas HVS.

BERITA TERKAIT

2. Saat mencetak, bagian kartu peserta tidak boleh ada yang terpotong/tidak tercetak.

Sehingga seluruh bagian kartu harus terlihat jelas/tidak blur/bergaris, utamanya di bagian foto dan QR code.

3. Kartu peserta disarankan dicetak dengan printer laser.

Baca juga: Aturan Pakaian UTBK SNBT 2024, Ada Ketentuan Khusus bagi Perempuan

4. Peserta disarankan untuk mencetak kartu lebih dari satu kali.

5. Kartu peserta UTBK SNBT 2024 tidak boleh kotor, terlipat, ataupun sobek.

Selain kartu ujian, peserta wajib membawa sejumlah dokumen berikut ini untuk mengikuti UTBK SNBT 2024.

  • Kartu identitas (kartu pelajar/KTP/SIM/paspor);
  • Surat keterangan lulus asli (bagi peserta angkatan 2024) sesuai ketentuan (cek di laman http://snpmb.bppp.kemdikbud.go.id/)
  • Fotokopi ijazah yang telah dilegalisasi (bagi angkatan 2022 dan 2023);

Cara Unduh Kartu Peserta UTBK SNBT 2024

  1. Kunjungi laman snpmb.bppp.kemdikbud.go.id
  2. Login menggunakan akun yang telah dibuat sebelumnya
  3. Pilih menu Pendaftaran UTBK-SNBT
  4. Selesaikan seluruh tahapan pendaftaran
  5. Lakukan pembayaran
  6. Jika sudah, klik unduh pada kartu peserta
  7. Pastikan file yang terunduh disimpan dalam folder yang mudah ditemukan
  8. File kartu peserta yang telah diunduh dapat dicetak untuk dibawa saat ujian

Tata Tertib sebelum UTBK SNBT Berlangsung

1. Peserta ujian harus sudah mengetahui RUANG UJIAN dan LOKASI UJIAN sehari sebelum ujian berlangsung.

Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di

Wiki Populer

© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas