Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
DOWNLOAD
Tribun

Linda Ngaku Diancam Rivaldi alias Ucil usai Video Kesurupannya Viral, Begini Kronologinya

Linda mengaku diancam oleh Ucil usai video dirinya kesurupan viral pada tahun 2016 silam. Dia juga menyebut Ucil juga mengancam saksi kunci, Aep.

Penulis: Yohanes Liestyo Poerwoto
Editor: Tiara Shelavie
zoom-in Linda Ngaku Diancam Rivaldi alias Ucil usai Video Kesurupannya Viral, Begini Kronologinya
Kolase Tribunnews.com/YouTube Dedi Mulyadi/Grid.id
Linda mengaku diancam oleh Ucil usai video dirinya kesurupan viral pada tahun 2016 silam. Dia juga menyebut Ucil juga mengancam saksi kunci, Aep. 

TRIBUNNEWS.COM - Linda, sosok yang disebut sebagai teman dekat Vina, telah berani membeberkan kesaksiannya usai keberadaannya sempat menjadi misteri.

Adapun salah satu kesaksiannya terkait dirinya memperoleh ancaman dari terpidana kasus pembunuhan Vina dan kekasihnya, Eky yaitu Rivaldi Aditya Wardana alias Ucil (21).

Awalnya, Linda mengaku menerima ancaman usai video dirinya kerasukan arwah Vina viral di tahun 2016.

Pada momen tersebut, dia belum membeberkan sosok yang melakukan ancaman terhadap dirinya.

Lalu, dia menyebut ancaman kepadanya dilakukan dengan membuat status di media sosial Facebook.

Linda juga semakin heran ketika orang tersebut bisa membuat status di Facebook saat sudah dijebloskan ke penjara.

"Sudah mulai ada ancaman (usai video kerasukan arwah Vina viral) ke saya di Facebook, di BBM, dan ada yang datang ke rumah."

Berita Rekomendasi

"Pelaku sudah di dalam, sudah di LP (Lembaga Permasyarakatan) megang HP. (Ancaman) lewat status (Facebook) gitu. (Isi status Ucil) 'Siapa yang buat kita masuk sini, bakalan tak bakar rumahnya'," katanya dikutip dari YouTube Dedi Mulyadi, Rabu (29/5/2024).

Baca juga: Ngaku Tak Tahu Pegi, Linda Sebut Cuma Kenal Rivaldi alias Ucil karena Tetangga & Kakak Kelas SD

Lantas, ketika ditanya oleh Dedi terkait sosok yang melakukan ancaman, Linda baru menyebut nama Rivaldi alias Ucil.

"Siapa itu yang ngancam?" tanya Dedi.

"Itu tuh di statusnya Rivaldi," jawab Linda.

Kemudian, Linda mengaku dirinya bukan satu-satunya pihak yang diancam oleh Ucil.

Dia mengungkapkan sosok Aep juga diancam oleh Ucil lewat status Facebook yang dibuat pada tahun 2017 silam.

Sekedar informasi, Aep merupakan saksi mata terkait pembunuhan Vina dan Eky serta sempat dimintai keterangannya oleh penyidik Polres Cirebon Kota pada Jumat (24/5/2024) lalu.

Halaman
123
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Klik Di Sini!
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
×

Ads you may like.

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas