Pendaftaran Sekolah Kedinasan Ditutup 13 Juni, Ini Tahapan Selanjutnya
Pendaftaran Sekolah Kedinasan akan ditutup pada Kamis, 13 Juni 2024. Lantas, apa tahapan selanjutnya?
Penulis: Widya Lisfianti
Editor: Nanda Lusiana Saputri
TRIBUNNEWS.COM - Pendaftaran Sekolah Kedinasan akan ditutup pada Kamis, 13 Juni 2024.
Lantas, apa tahapan selanjutnya setelah pendaftaran Sekolah Kedinasan ditutup?
Berdasarkan Surat Badan Kepegawaian Negara (BKN) Nomor 3381/B-KS.04.01/SD/K/2024, setelah pendaftaran Sekolah Kedinasan ditutup akan dilaksanakan tahapan seleksi administrasi hingga 17 Juni 2024.
Sehingga, pendaftar Sekolah Kedinasan tinggal menunggu pengumuman hasil seleksi administrasi yang dijadwalkan pada 18 - 20 Juni 2024.
Berikut adalah jadwal lengkapnya:
1. Pengumuman Seleksi: 14 sampai dengan 28 Mei 2024
2. Pendaftaran Seleksi: 15 Mei sampai dengan 13 Juni 2024
3. Seleksi Administrasi: 15 Mei sampai dengan 17 Juni 2024
4. Pengumuman Hasil Seleksi Administrasi: 18 sampai dengan 20 Juni 2024
5. Penarikan Data Final: 21 sampai dengan 23 Juni 2024
6. Pembuatan Kode Billing PNBP: 24 sampai dengan 26 Juni 2024
Baca juga: H-3 Pendaftaran Sekolah Kedinasan 2024 Ditutup, IPDN Terbanyak Pendaftar
7. Pembayaran PNBP: 27 Juni sampai dengan 5 Juli 2024
8. Validasi Data Peserta yang Membayar PNBP: 6 sampai dengan 8 Juli 2024
9. Penjadwalan Seleksi Kompetensi Dasar (SKD): 9 sampai dengan 12 Juli 2024
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.