Polri Usulkan Tambahan Anggaran Hingga Rp60,64 Triliun untuk Tahun Depan, Total Jadi Rp165 T
Polri mengusulkan adanya penambahan anggaran Rp 60,64 triliun pada tahun depan atau 2025. Dengan begitu, pagu anggaran TA 2025 menjadi Rp165 T.
Penulis: Igman Ibrahim
Editor: Malvyandie Haryadi
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Igman Ibrahim
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Kepolisian Republik Indonesia (Polri) mengusulkan adanya penambahan anggaran Rp 60,64 triliun pada tahun depan atau 2025. Dengan begitu, pagu anggaran TA 2025 menjadi Rp165,32 triliun.
Usulan itu disampaikan Wakapolri Komjen Pol. Agus Andrianto saat rapat kerja (raker) bersama Komisi III DPR RI di ruang rapat Komisi III DPR RI, Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta Pusat, Selasa (11/6/2024).
"Polri usulkan tambahan anggaran sumber rupiah murni dari penetapan pagu anggaran TA 2025 sebesar Rp60,64 triliun," kata Agus.
Dijelaskan Agus, penambahan anggaran tersebut untuk sejumlah peruntukkan. Di antaranya, kebutuhan belanja pegawai sebesar Rp4,98 triliun.
Dari jumlah itu, Polri akan mengalokasikan gaji pegawai baru dan tunjangan kinerja sebesar 80 persen. Selain itu, Polri juga mengalokasikan tambahan anggaran itu untuk belanja barang sebesar Rp11,68 triliun.
Agus menjelaskan alokasi anggaran tersebut untuk memenuhi belanja barang operasional, belanja barang non-operasioanal, penambahan anggaran belanja barang sumber PNBP dan penambahan anggaran belanja barang sumber BLU.
Selain itu, kata Wakapolri, penambahan anggaran itu dipakai untuk belanja modal sebesar Rp43,97 triliun. Yakni, pemenuhan alat material khusus (almatsus), pembangunan SPKT di tingkat Polres, dan peningkatan layanan ruang layanan kepolisian.
Kemudian pembangunan Mako, Polres Sub Sektor perbatasan, pembangunan Mako Polsek, pembanguan Satpas dan BPKB, peningkatan saranan dan prasarana RS, pembangunan fasilitas dan kostruksi Polri lainnya.
Selanjutnya, pemenuhan satpas Bid Harkam yang tak termasuk almatsus, pembangunan dan renovasi kantor, dan mendukung penyelesaian 14 rencana pengadaan yang bersumber dari pinjaman luar negeri.
"Sehingga apabila usulan tambahan pada pagu anggaran TA 2025 disetujui, maka jumlah pagu anggaran TA 2025 menjadi sebesar Rp165,31 triliun dengan rincian belanja pegawai sebesar Rp64,43 triliun, belanja barang Rp45,75 triliun dan belanja modal Rp55,13 triliun," pungkasnya.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.