Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Legislator Demokrat Kritik Keras Wacana Beri Bansos untuk Korban Judi Online: Ide Menyesatkan

Anggota Komisi III DPR RI Fraksi Partai Demokrat Santoso mengkritik keras wacana pemberian bansos untuk korban judi online.

Penulis: Chaerul Umam
Editor: Wahyu Aji
zoom-in Legislator Demokrat Kritik Keras Wacana Beri Bansos untuk Korban Judi Online: Ide Menyesatkan
TRIBUNNEWS/AKBAR PERMANA
Menteri Koordinator bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan Muhadjir Effendy mengklarifikasi pernyataannya soal korban judi online mendapatkan bantuan sosial (bansos). Dia menegaskan yang menerima bansos bukanlah pemain judi onlinenya, melainkan keluarga si pelaku karena mereka lah yang sebenarnya menjadi korban. TRIBUNNEWS/AKBAR PERMANA 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Chaerul Umam

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Anggota Komisi III DPR RI Fraksi Partai Demokrat Santoso mengkritik keras wacana pemberian bansos untuk korban judi online.

Menurut Santoso, wacana itu adalah ide yang menyesatkan.

"Negara tidak boleh kalah dengan bandar judi online. Korban judi online diberi sembako adalah ide menyesatkan," kata Santoso saat dihubungi Tribunnews.com, Rabu (19/6/2024).

Lebih lanjut, Santoso mengapresiasi pembentukan Satgas Pemberantasan Judi Online.

Meski terlambat, Santoso tetap mengapresiasi pembentukan satgas tersebut. Sebab dengan begitu, negara hadir dan serius memberantas judi online.

"Dibentuknya Satgas itu menandakan bahwa judol memang musuh rakyat dan kerusakannya dapat melebihi bahaya penyalahgunaan narkoba yang sampai saat ini belum bisa diberantas oleh aparat penegak hukum kita," ucap dia.

Berita Rekomendasi

Santoso pun menjelaskan bahwa untuk kasus judi online, PPATK telah merilis bahwa uang yang beredar sejak 2017 sampai kwartal I tahun 2024 ini sekitar 500 triliun. 

Sedangkan untuk kwartal I tahun 2024 sebesar 167,68 miliar dengan 3.935 rekening yang telah diblokir. 

Itu uang yang sangat besar yang berasal dari rakyat yang berjudi melalui judi online

Negara harus melindungi rakyatnya dengan menghentikannya operasi judol ini bagaimanapun caranya. 

"Kita tunggu babak akhir dari Satgas Pemberantasan Judi Online ini berhasilkah atau nasibnya akan sama seperti pemberantasan penyalahgunaan narkoba," ujarnya.

Baca juga: Bantah Ucap Pelaku Judi Dapat Bansos, Menko PMK: Kalau Ada Video Pernyataan itu Saya Beri Hadiah

"Dengan dibentuknya Badan Narkotika Nasional (BNN) sampai di tingkat Kabupaten/Kota bukannya menurun apalagi lenyap tapi malah semakin masif," pungkas Santoso.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas