Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Mahfud Ragukan Indonesia Emas Terwujud, Zulhas: Jangan Mencela

Zulhas menuturkan perjuangan untuk memajukan Indonesia tidak mudah di tengah dunia yang berubah cepat.

Penulis: Fersianus Waku
Editor: Hasanudin Aco
zoom-in Mahfud Ragukan Indonesia Emas Terwujud, Zulhas: Jangan Mencela
Tribunnews.com/Fersianus Waku
Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN), Zulkili Hasan pada pidato pembukaan Rakernas ke-4 PAN di Kantor DPP PAN, Jakarta, Sabtu (29/6/2024). 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Fersianus Waku

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN), Zulkifli Hasan atau Zulhas, meminta mantan Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan (Menko Polhukam) Mahfud MD tak mencela soal harapan Indonesia menuju Indonesia Emas 2045.

Sebab Mahfud sempat menyatakan Indonesia Emas tak akan terwujud apabila jembatannya dirusak.

"Saya baca kemarin, ada yang belum dilantik, ada mengatakan enggak mungkin kita menjadi negara maju, jembatannya sudah putus," kata Zulhas pada pidato pembukaan Rakernas ke-4 PAN di Kantor DPP PAN, Jakarta, Sabtu (29/6/2024).

Zulhas mengajak semua pihak untuk meyakinkan masyarakat bahwa Indonesia Emas akan terwujud.

"Saya kira rasa optimis penting apalagi disampaikan oleh para pemimpin. Ya kan?" ujarnya.

Baca juga: Menkeu Sri Mulyani Klaim Program Makanan Bergizi Bakal Wujudkan Visi Indonesia Emas 2045

Dia juga mengajak masyarakat agar nantinya mendukung presiden terpilih, Prabowo Subianto dalam menjalankan pemerintahannya melalui sumbangsih gagasan.

BERITA REKOMENDASI

"Kalau tidak bisa ya bantu doa, kalau tidak bisa bantu doa jangan memutuskan harapan. Ya kan? Jangan memutus harapan apalagi mengejek, mencela," ucap Zulhas.

Sebab, Zulhas menuturkan perjuangan untuk memajukan Indonesia tidak mudah di tengah dunia yang berubah cepat.

Sebelumnya, Mahfud menyampaikan itu ketika menjadi pembicara dalam acara sekolah hukum PDIP di Sekolah Partai, Lenteng Agung, Jakarta, Jumat (14/6/2024).

Mahfud mengatakan Indonesia emas akan sulit terwujud jika hukum dan demokrasi di Indonesia tidak ditegakkan seimbang.

"Jika demokrasi dan hukum tidak dibangun dan ditegakkan secara seimbang, maka sulit bagi kita membangun Indonesia Emas itu. Jangan mimpi Indonesia Emas, jembatan emasnya pun sudah dicuri" kata Mahfud di lokasi.

Dia menjelaskan Indonesia Emas merupakan cita-cita para pendiri bangsa yang tertuang dalam alinea kedua pembukaan UUD yaitu merdeka, bersatu, berdaulat, adil, dan makmur.

“Mur-murnya itu sudah dicuri sekarang jembatan emas kita itu, sudah dirampas,” ujar Mahfud.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas