Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Jusuf Kalla Bertemu Pemimpin Politik Hamas Haniyeh, 5 Tokoh Nahdliyin Malah Bertemu Presiden Israel

Lima warga NU malah bertemu dengan Presiden Israel, Isaac Herzog. Pertemuan 5 tokoh NU dengan Isaac Herzog ini terlihat dari foto-foto yang beredar.

Penulis: Dewi Agustina
zoom-in Jusuf Kalla Bertemu Pemimpin Politik Hamas Haniyeh, 5 Tokoh Nahdliyin Malah Bertemu Presiden Israel
SAUL LOEB / POOL / AFP
Presiden Israel Isaac Herzog. Wakil Presiden ke 10 dan 12 RI, M Jusuf Kalla bertemu dengan Pemimpin Politik Gerakan Hamas, Ismail Haniyeh di Doha, Qatar, Jumat (12/7/2024) lalu. Dalam waktu yang hampir bersamaan lima warga Nahdlatul Ulama (NU) malah bertemu dengan Presiden Israel, Isaac Herzog. 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Wakil Presiden ke 10 dan 12 RI, M Jusuf Kalla bertemu dengan Pemimpin Politik Gerakan Hamas, Ismail Haniyeh di Doha, Qatar belum lama ini.

JK bertemu dengan Ismail Haniyeh, Jumat (12/7/2024) lalu.

Dalam waktu yang hampir bersamaan lima warga Nahdlatul Ulama (NU) malah bertemu dengan Presiden Israel, Isaac Herzog.

Pertemuan 5 tokoh NU dengan Isaac Herzog ini terlihat dari foto-foto yang beredar luas.

Baca juga: Sosok Ismail Haniyeh Pemimpin Hamas yang Ditemui Jusuf Kalla, Paling Diburu Militer Israel Saat Ini

Dari foto yang beredar tampak, lima cendekiawan NU Gus Syukron Makmun, Dr Zainul Maarif, Munawar Aziz, Nurul Bahrul Ulum, dan Izza Annafisah Dania.

Presiden Israel duduk dengan menggunakan stelan jas warna biru gelap.

Sementara itu, kelima tokoh Nahdliyin terlihat berdiri di belakang Isaac

Berita Rekomendasi

Mereka ada yang mengenakan batik dan jas.

Informasi yang dihimpun, pertemuan itu berlangsung pekan lalu.

Belum didapat informasi apa yang mereka bicarakan dalam pertemuan itu.

Pertemuan kelima cendekiawan muda NU itu menuai respons dari Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU).

PBNU menyesalkan bertemunya lima Nahdliyin dengan Presiden Israel Isaac Herzog.

PBNU menilai kunjungan itu sebagai tindakan orang yang tak memahami geopolitik, tak mengerti kebijakan NU secara organisasi, serta perasaan seluruh warga NU.

Baca juga: Jusuf Kalla Bertemu Pemimpin Politik Hamas Haniyeh, Ungkap Peliknya Distribusikan Bantuan ke Gaza

Ketua PBNU, Savic Ali menyebut bahwa kelima warga NU itu bertemu dengan presiden Israil tidak atas nama organisasi.

Halaman
123
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas