Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Momen Perayaan Hari Anak Nasional di Papua, Jokowi Beri Kuis Pancasila, Anak-anak Rebutan Jawab

Jokowi menghadiri perayaan Hari Anak Nasional di Papua dan memberikan kuis berhadiah mainan, anak-anak rebutan menjawab kuis, Selasa (23/7/2024).

Penulis: tribunsolo
Editor: Suci BangunDS
zoom-in Momen Perayaan Hari Anak Nasional di Papua, Jokowi Beri Kuis Pancasila, Anak-anak Rebutan Jawab
Tangkap layar akun YouTube Sekretariat Presiden
Presiden Joko Widodo (Jokowi) dan Ibu Negara Iriana Joko Widodo menghadiri puncak peringatan Hari Anak Nasional (HAN) 2024 di Istora Papua Bangkit, Kota Jayapura, Provinsi Papua, Selasa (23/7/2024). 

Dikutip dari Tribun-Papua.com, ada momen pemberian semangat Hari Anak Nasional oleh Presiden Jokowi dan Ibu Iriana pukul 08.59 - 09.19 WIT.

Kemudian, Doa Anak Bangsa oleh 5 Pemuka Agama pukul 09.19 - 09.22 WIT.

Baca juga: Peringati Hari Anak Nasional, Pertamina Ajak Anak Indonesia Peduli Keberlanjutan Sejak Dini

Selain itu, ada Marching Band pukul 09.22 - 09.27 WIT dan Parade Baris berbaris Anak pada Pukul 09.27 - 09.32 WIT.

Pada pukul 09.32 - 09.39 WIT, memasuki Tarian Kolosal (Rekor Muri).

Dihadirkan pula Pertunjukan Hiburan oleh Artis Cilik pukul 09.39 - 09.46 WIT.

Setelah itu, pukul 09.46 - 09.56 WIT Pengumuman dan Pemberian Rekor Muri Kepada Ketua Umum OASE KIM, Penyampaian rasa syukur oleh Ketua Umum OASE KIM.
Terakhir, pukul 09.56 WIT Presiden meninggalkan ruang acara diiringi tarian kolosal yang telah memecahkan rekor MURI.

Sebagian artikel ini telah tayang di Tribun-Papua.com dengan judul Presiden Jokowi Tiba di Istora Papua Bangkit, Suara Ribuan Anak Pecah

BERITA TERKAIT

(mg/Pradita Aprilia Eka Rahmawati)

Penulis adalah peserta magang dari Universitas Sebelas Maret (UNS).

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas