Bamsoet: Kedatangan Paus Fransiskus Menunjukkan Kehidupan Keagamaan Kita Cukup Harmonis
Bamsoet menyebut kedatangan Paus Fransiskus ke RI merupakan sejarah bagi bangsa Indonesia.
Penulis: Chaerul Umam
Editor: Dewi Agustina
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Chaerul Umam
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Ketua MPR RI Bambang Soesatyo (Bamsoet) menyambut baik kedatangan pemimpin tertinggi umat Katolik dunia Paus Fransiskus.
Bamsoet menyebut kedatangan Paus Fransiskus ke RI merupakan sejarah bagi bangsa Indonesia.
"Di samping menunjukkan umat Islam yang mayoritas di Indonesia ini sangat welcome kedatangan beliau, ini menunjukkan bahwa kehidupan keagamaan kita cukup harmonis," kata Bamsoet di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa (3/9/2024).
MPR RI, kata Bamsoet, memaknai kedatangan Paus Fransiskus membawa pesan persaudaraan.
Baca juga: Menag Yaqut Ungkap Pesan yang Disampaikan Paus Fransiskus: Menjaga Dialog Antar Iman
Bahwa sebagai bangsa yang mayoritas beragama Islam, tidak perlu lagi mempersoalkan Suku, Agama, Ras dan Antargolongan (SARA).
"Jadi kedatangan Paus ini menunjukkan bahwa Indonesia cinta damai, Indonesia kehidupan agamanya harmonis walaupun mayoritas Islam, kita hidup dalam saling menghargai di antara pemeluk agama," ucapnya.
Lebih lanjut, Bamsoet mengaku masih berkomunikasi agar MPR RI bisa mengagendakan pertemuan dengan Paus Fransiskus.
"Belum diagendakan, tapi saya sudah minta kepada Pak Jonan selaku ketua panitia untuk mengagendakan pertemuan dengan beliau (Paus Fransiskus)," pungkasnya.
Pemimpin tertinggi umat Katolik dunia Paus Fransiskus tiba di Indonesia pada Selasa (3/9/2024).
Pantauan Tribunnews.com di Bandara Internasional Soekarno-Hatta Tangerang, Banten, pesawat yang ditumpangi Paus Fransiskus tiba sekira 11.26 WIB.
Baca juga: Katedral Jakarta Steril Jelang Kunjungan Paus Fransiskus Besok
Sementara itu setelah turun dari pesawat terlihat Paus Fransiskus dijemput dengan kendaraan Operasional Innova Zenix berwarna putih.
Terlihat mobil tersebut di bagian depan mengibarkan warna bendera Indonesia dan Vatikan.
Sementara itu setelah tiba di Bandara Soekarno Hatta. Paus Fransiskus langsung menuju Kedubes Vatikan di Jakarta Pusat.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.