Kaesang Datang ke KPK Tanpa Dipanggil, Darmizal: Bisa Jadi Contoh Bagi Pejabat dan Keluarganya
Langkah Kaesang Pangarep mendatangi kantor Komisi Pemberantaaan Korupsi atau KPK untuk mengklarifikasi soal penggunaan pesawat pribadi menuai apresias
Penulis: Hasiolan Eko P Gultom
Editor: Wahyu Aji
Hasiolan EP/Tribunnews.com
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Langkah Kaesang Pangarep mendatangi kantor Komisi Pemberantaaan Korupsi atau KPK untuk mengklarifikasi soal penggunaan pesawat pribadi menuai apresiasi.
Satu di antara apresiasi itu datang dari Ketua umum Relawan Jokowi untuk Prabowo Gibran atau ReJO Pro Gibran HM Darmizal.
Kepada wartawan, Darmizal mengapresiasi langkah Ketua umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI) itu.
Menurutnya, langkah itu bisa menjadi tauladan sekaligus contoh yang bagi bagi keluarga pejabat di Indonesia.
"Saya kira langkah yang dilakukan mas Kaesang datang ke KPK tanpa adanya pemanggilan menjadi contoh bagi pejabat maupun keluarganya untuk melaporkan dugaan gratifikasi," kata Darmizal Selasa (17/9/2024).
Darmizal menjelaskan, dengan datangnya Kaesang ke KPK dan melaporkan dugaan gratifikasi terkait penggunaan jet pribadi saat pergi ke Amerika Serikat beberapa waktu menjadi penjelasan terkait penggunaan jet pribadi.
"Jadi soal penggunaan jet pribadi mas Kaesang saya kira sudah clear ya. Dia sudah melaporkan ke KPK. Saya harap tidak adalagi pihak-pihak yang menggoreng ataupun memojokkan mas Kaesang di kemudian hari," kata Darmizal.
Terpisah, Deputi Pencegahan dan Monitoring KPK Pahala Nainggolan menyebutkan Kaesang Pangarep telah memberi penjelasan soal perjalanannya ke Amerika Serikat pakai jet pribadi.
Dirinya mengungkapkan, Kaesang naik pesawat komersial dengan harga tiket sebesar Rp 90 juta/orang.
"Kalau ditetapkan milik negara ini, ini kan fasilitas ya jadi harus dikonversi jadi uang nanti di setor uangnya gitu, yang bersangkutan ini udah bilang 'oh ya kira-kira Rp 90 juta lah satu orang gitu ya seharga tiket', ini kalau kita tetapkan milik negara ya," kata Pahala Jakarta Selatan, Selasa (17/9/2024).
Pahala menjelaskan, saat itu Kaesang pergi Amerika Serikat menggunakan jet pribadi bersama tiga orang lainnya.
"Ini kalau kita tetapkan milik negara ya, yang bersangkutan pergi berempat ya. Jadi Kaesang, istrinya, kakak istrinya dan stafnya jadi berempat," ucap Pahala.
Sebelumnya, Kaesang Pangarep menyambangi Gedung Anti-Corruption Learning Center Komisi Pemberantasan Korupsi (ACLC KPK), Jakarta Selatan, Selasa (17/9/2024) kemarin.